Polres Blitar Kota Gelar Vaksinasi, untuk Ratusan Atlet dan Olahragawan KONI Kota Blitar

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 03 Sep 2021 16:44 WIB

Polres Blitar Kota Gelar Vaksinasi, untuk Ratusan Atlet dan Olahragawan KONI Kota Blitar

i

Kapolres Blitar Kota AKBP dr Yudhi Hery Setyawan S.IK M.Si saat meninjau pelaksanaan vaksin untuk ratusan atlet KONI Kota Blitar. SP/Hadi Lestariono

SURABAYAPAGI.COM, Blitar - Kepedulian Polres Blitar Kota terhadap warga masyarakat untuk cegah penyebaran Virus Corona-19  terus dilakukan, kali ini Polres Blitar Kota yang dikomandani AKBP dr Yudhi Hery Setyawan S.IK M.Si memberikan Vaksinasi kepada ratusan Atlet dan olahragawan yang tergabung dan terdaftar di KONI Kota Blitar pada Jumat (3/9) yang diawali pukul 08.00 di Gedung Graha Patria.

Menurut AKBP Yudhi kali ini ousus memberikan Vaksinasi kepada para Atlet dan olahragawan yang terdaftar di KONI Kota Blitar merupakan salah satu target  untuk memenuhi Vaksinasi kepada seluruh lapisan masyarakat sehingga merata.

Baca Juga: Jelang Lebaran, Polres Blitar Kota Sidak di Beberapa SPBU

"Benar harini kita bekerja sama dengan pihak KONI Kota Blitar melakukan Vaksinasi kepada seluruh Atlet dan Olahragawan yang terdaftar di Koni, sesuai target bahwa seluruh masyarakat harus sudah terjangkau untuk Vaksinasi, untuk itu dalam kesempatan ini kami berharap semoga para Atlet dan para Olahragawan tetap semangat dan tetap sehat untuk berprestasi dalam cabang olahraga yang diikuti, sehingga kedepannya akan membawa nama baik Kota Blitar dan membawa kesuksesan para Atlet atlet itu sendiri," kata Pamen Polisi yang penuh keakraban ini pada beberapa awak media.

Baca Juga: Polres Blitar Kota Ungkap Peredaran Obat Petasan, Dua Pelaku Diamankan

Tampak para peserta Vaksinasi dengan sabar mengantri untuk giliran di Vaksin yang tetap dengan Protokol Kesehatan, selain itu Kapolres Blitar Kota yang didampingi Kasat Lantas AKP Tri Nuartiko meninjau jalannya Vaksin sambil memberi semangat terhadap para atlet atlet itu untuk raih prestasi.

"Jaga terus kesehatan kalian dan tetap berlatih dan berlatih untuk mencapai prestasi, untuk raih kesuksesan yang diharapkan," pesan AKBP Yudhi yang disambut dengan ucapan Aamiin dari peserta saat diajak ngobrol sembari menunggu antrian Vaksinasi. Les

Baca Juga: Polres Blitar Kota Ungap Kasus Prostitusi Online, Amankan 7 Tersangka Salah Satunya Pasutri

 

 

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU