Polres Probolinggo Usut Kasus Penipuan Bermodus Arisan Online

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 08 Jun 2020 21:23 WIB

Polres Probolinggo Usut Kasus Penipuan Bermodus Arisan Online

i

Pipit Nurcahyo dan Dewi Mike Octavia melaporkan FV diduga melakukan penipuan dengan modus arisan online ke Polres Probolinggo.

SURABAYAPAGI.COM, Probolinggo – Aksi penipuan bermodus arisan online kembali terjadi. Kali ini dua ibu muda di Probolinggo mengaku menjadi korban penipuan arisan online.

Dua ibu muda yang bernama Pipit Nurcahyo warga Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo dan Dewi Mike Octavia, asal Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo melaporkan peristiwa tersebut ke Polres Probolinggo Kota, Senin (8/6).

Baca Juga: Restorative Justice, Janda Muda Penipu Arisan Online di Jombang Bebas

Dalam pengakuannya, mereka mengaku tertipu hingga jutaan rupiah,

"Saat ini arisan online yang kami ikuti sudah amburadul. Bahkan mulai urutan nomor empat sudah kacau," ungkao Dewi kepada wartawan usai melapor.

Kepada polisi, kedua ibu muda tersebut melaporkan FV warga Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo yang disinyalir merupakan ketua dari arisan online tersebut.

Jumlah nominal yang disetor setiap member dalam arisan tersebut bervariatif. Dewi mengaku dirinya membayar arisan Rp 200 ribu setiap minggunya. Sedangkan Pipit membayar Rp 300 ribu.

Dewi mengaku mengenal FV melalui jejaring social Facebook. Sejak ia bergabung, jumlah member dalam arisan tersebut berjumlah 40 orang.

"Karena saling percaya, jadinya saya ikut dengan pola pembayaran melalui transfer," tambah Dewi.

Selain banyaknya jumlah member dalam arisan online tersebut, insentif besar yang diberikan menjadi salah satu daya tarik arisan online tersebut dalam menarik member-member baru.

Baca Juga: Viral, Dokter Gadungan Bermodal Ijazah Palsu, Tangani Pasien Jalur Tutorial Youtube

"Dalam arisan itu, setiap anggota mendapatkan Rp 10 juta rupiah bila nomornya keluar," jelasnya.

Sejak arisan mulai dirasakan tidak beres, kedua ibu muda tersebut bahkan sempat mendatangi kediaman FV. Namun, saat mendatang mereka terpaksa harus kecewa pasalnya FV tidak ada di lokasi.

"Saya sudah mendatangi terlapor di rumah kosnya, tapi dia sudah tidak di sana lagi. Bahkan kunci kamarnya sudah dititipkan ke orang lain," bebernya.

Sementara itu, Kasatreskrim Polres Probolingo Kota AKP Heri Sugiono menyebut, perkara tersebut masih dalam penyelidikan.

"Kami sudah menerima laporan dari kedua ibu ini dan segera kami tindaklanjuti," tegas Heri.

Baca Juga: Tak Peduli Dilaporkan, Moh Siddik Fokus Kepada Pelaporan TKD Sumenep ke Polda Jatim

 

 

 

 

Editor : Moch Ilham

Tag :

BERITA TERBARU