Polres Tulungagung Sosialisai Larangan Murid Pakai Motor

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 17 Mar 2023 19:50 WIB

Polres Tulungagung Sosialisai Larangan Murid Pakai Motor

i

Kasat Lantas Polres Tulungagung AKP Rahandy Gusti Pradana SIK MM (kiri). SP/Ariandi

SURABAYAPAGI.COM, Tulungagung - Satlantas Polres Tulungagung menggandeng pihak sekolah dari tingkat SMP dan SMA/K menggelar sosialisasi larangan penggunaan kendaraan bermotor bagi pelajar atau anak dibawah umur.

Kegiatan bertempat di Aula Ki Hajar Dewantoro Dinas Pendidikan Kabupaten Tulungagung.

Baca Juga: Pasutri Tulungagung, Dibunuh Karena Ucapannya

Kapolres Tulungagung AKBP Eko Hartanto, SIK, MH melalui Kasat Lantas Polres Tulungagung AKP Rahandy Gusti Pradana SIK MM  mengatakan, dengan menghadirkan perwakilan dari masing - masing sekolah untuk ikut dalam kegiatan sosialisasi itu agar nantinya bisa mengedukasi siswa - siswinya di sekolah masing – masing.

"Hari ini yang kita undang dari perwakilannya saja agar nantinya bisa mengedukasikannya  kepada siswa - siswinya di sekolah masing - masing maupun orang tua siswa," ujar AKP Rahandy di Aula Ki Hajar Dewantoro Dinas Pendidikan Kabupaten Tulungagung, pada Kamis (16/03).

Baca Juga: Pasutri Kaya Tewas di Ruang Karaoke Tanpa Saksi, Polisi Bisa Tangkap Pelaku

Lebih lanjut Kasat Lantas juga menyampaikan, pihaknya akan melakukan tindakan tegas bagi pelajar atau anak dibawah umur yang mengendarai motor karena sesuai dengan peraturan yang berlaku tidak diperbolehkan. 

Sementara itu Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Tulungagung Syaifudin Zuhri juga menyambut baik adanya sosialisasi yang dilakukan oleh Satlantas Polres Tulungagung.

Baca Juga: Bacok Penghuni, Pengurus Panti Dibui

Menurutnya kondisi dilapangan sangat memprihatinkan ketika anak - anak di tingkat SMP, SMA atau sederajat yang notabennya masih dibawah umur sudah mengendarai sepeda motor dan secara hukum adalah melanggar. 

Dan selanjutnya, dengan pola komunikasi melalui sosialisasi diharapkan bisa diedukasikan ke sekolah masing - masing. Ari

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU