Realisasikan Dana Bos Afirmasi Capai 60 Persen

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 02 Nov 2020 16:40 WIB

Realisasikan Dana Bos Afirmasi Capai 60 Persen

i

Foto : Iswahyudi M.Pd, saat ditemui reporter Surabaya Pagi di kediamannya (ft. Ainur Rahman/ SP)

SURABAYA PAGI, Sumenep - Kepala sekolah SMP I Masalembu Kabupaten Sumenep, Iswahyudi M,Pd mengaku telah merealisasikan bantuan Bos Afirmasi yang telah diterimanya pertengahan bulan September lalu, untuk Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang ada di kepulauan Masalembu Kabupaten Sumenep.

"Alhamdulillah, kepala sekolah sudah terima Bos Afirmasi tersebut, melalui rekening sekolah kalau tidak salah pertengahan bulan September, dan sekarang sudah direalisasikan sebagian untuk pengembangan sarana prasarana sekolah" jelasnya kepada Surabaya Pagi pada hari Senin (2/11/2020)

Baca Juga: Pelapor Tanah Kas Desa di Sumenep, Janji Ungkap Kasus Lebih Besar dengan Pelaku Sama

Menurutnya, penggunaan Dana Bos Afirmasi tersebut menggunakan SILPA jadi sistemnya tidak langsung bayar tapi, ada barang baru dibayar itu pun pembayarannya melalui rekening, jadi semua penggunaan uang tersebut menggunakan SILPA kecuali Honor Guru Sukwan yang kita ambilkan dari dana Bos tersebut. 

“Sampai saat ini, kurang lebih 60% dana Bos Afirmasi tersebut sudah terserap untuk pengembangan sarana prasarana, termasuk persiapan KKM, perlengkapan Buku-buku dan sarana sekolah lainnya mulai dari perbaikan MCK dan sarana pencegahan covid 19 " kata dia.

Pihaknya mengaku bantuan dana Bos Afirmasi sangat membantu kepada lembaga pendidikan miskin terutama di kepulauan Kabupaten Sumenep, sebab kata dia, dengan adanya bantuan Bos Afirmasi menambah bagus kualitas sekolah khususnya dalam bidang sarana dan prasarana

Maka sambungnya, Pemerintah Kabupaten Sumenep melalui Dinas Pendidikan diharapkan agar lebih memperhatikan keberadaan sekolah yang ada di kepulauan. “Sebab jika di kepulauan semua fasilitas harga dan kebutuhan sangat berbeda dibandingkan dengan di daratan jadi costnya lebih mahal di kepulauan.”urainya.

Baca Juga: Pemkab Sumenep Gelar Festival Led Lebaran Hari Ketupat 2024 di Pantai Lombang Sumenep

Sementara mengenai banyaknya siswa  justru bersaing dengan di daratan jadi sarana dan prasarana sebagai penunjang kegiatan belajar mengajar (KBM) perlu diperhatikan serius. 

“Apalagi sambungnya, keberadaan Dana Bos Afirmasi tersebut dapat membantu kegiatan operasional sekolah dan mendukung kegiatan pembelajaran yang belum tercukupi dari dana bantuan sekolah reguler sebagai bentuk atas kinerja sekolah.” pungkasnya

Untuk diketahui, bantuan operasional sekolah yang dikenal dengan Bos Afirmasi merupakan program dari pemerintah pusat sebesar 60 Juta masing-masing perlembaga dari tingkat SD/SMP/SMA/SMK/ berdasarkan permendikbud nomor 582/p/2020. Ar

Baca Juga: Pertengahan Ramadhan, Harga Sembako di Pasar Tradisional Mulai Berangsur Landai

 

 

 

Editor : Mariana Setiawati

BERITA TERBARU