RSUD Bangil Adakan Focus Group Discussion

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 15 Mei 2023 14:37 WIB

RSUD Bangil Adakan Focus Group Discussion

i

Tim manajemen RSUD Bangil dan beberapa anggota DPRD kabupaten Pasuruan saat FGD dengan dokter-dokter puskesmas

SURABAYAPAGI.COM, Pasuruan – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bangil Kabupaten Pasuruan mengadakan Focus Group Discussion (FGD) guna meningkatkan kualitas pelayanan dan memberikan pemahaman kepada pasien atau masyarakat tentang perkembangan pelayan dan alat bantu kesehatan, serta memberikan edukasi pentingnnya hidup sehat.

Acara yang berlangsung pada Kamis (11/5/2023) itu digelar di ruang rapat RSUD Bangil Kabupaten Pasuruan. Adapun peserta FGD ini adalah Jajaran Management terutama Direktur, Wadir, Kabag/Kabid serta Sub Koordinator RSUD Bangil, yang bertindak sebagai narasumber/pemantik diskusi adalah wadir Pelayanan, Tim Prolimas.

Baca Juga: Disnaker Kab Pasuruan Gelar Penyuluhan Bimbingan Jabatan bagi Pelajar

Kelompok peserta lain adalah Kepala Puskesmas di Wilayah Kabupaten Pasuruan (dibagi 2). Anggota DPRD Kabupaten Pasuruan dari Komisi 4 hadir sebagai narasumber sekaligus peserta. Dengan demikian, hasil (output) dari pembahasan isu dalam FGD ini dapat langsung dipastikan terhubung dengan kewenangan dan kebijakan dari masing-masing instalasi/ruangan yang terlibat.

“Kita sendiri tau bahwa pembangunan kesehatan merupakan bagian integral dan terpenting dari pembangunan nasional.Tujuan diselenggarakannya pembangunan kesehatan adalah meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang optimal," kata Direktur RSUD Bangil dr. Arma Roosalinalina, M.Kes. saat memberikan sambutan.

Baca Juga: Personil Polsek Purwosari Pasang Himbauan Mudik Aman 2024

Dr. Arma menyebut bahwa pihak RSUD terus berupaya melakukan perbaikan layanan guna peningkatan pelayanan terhadap seluruh pengguna layanan RS, termasuk mitra atau lintas sector terkait seperti puskesmas dan jejaringnya.

Terkait hal tersebut, RSUD melaksanakan FGD bersama dokter-dokter puskesmas se-Kabupaten Pasuruan dengan dihadiri oleh Anggota Komisi 4 DPRD Kabupaten Pasuruan.

Baca Juga: Pemkab Pasuruan Akan Bangun Fasilitas Kesehatan Khusus Anak di RSUD Bangil

“Adapun tujuan kami mengadakan kegiatan ini antara lain untuk mengenalkan dan menjelasakan tentang layanan unggulan yang ada di RSUD Bangil kepada lintas Sektor terkait. Dalam hal ini Puskesmas dan jejaringnya, membahas bagaimana perkembangan layanan di RSUD Bangil (layanan unggulan) dalam mempermudah/memenuhi kebutuhan masyarakat, mengidentifikasi permasalahan yang sering dikeluhkan baik oleh faskes dasar maupun masyarakat dan alternatif solusi/pemecahan permasalahan," tutupnya. ris

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU