Serbuan Vaksinasi Nasional TNI-Polri

author surabayapagi.com

- Pewarta

Sabtu, 26 Jun 2021 17:23 WIB

Serbuan Vaksinasi Nasional TNI-Polri

SURABAYAPAGI. com, Sidoarjo- Program Nasional sejuta vaksin sehari di 34 Polda se-Indonesia digelar bertepatan dengan hari Bhayangkara ke-75 tahun 2021. Di Jawa Timur dilaksanakan di tiga tempat salah satunya di Kabupaten Sidoarjo.

Dandim 0816/Sidoarjo, Letkol Inf M Iswan Nusi, bersama Kapolda Jatim Irjen Nico Afinta, Kapolresta Sidoarjo AKBP Kusuma Wahyu Bintoro, juga Wakil Bupati Sidoarjo Subandi, SH meninjau langsung pelaksanaan serbuan vaksinasi di halaman pakir Timur GOR Sidoarjo, Sabtu (26/06/2021) siang.

Baca Juga: Vaksin Booster Covid-19 Kedua Harus Bayar Rp100 Ribu

Di awal kegiatan itu terlebih dahulu rombongan Kapolda Jawa Timur bersama TNI yang didampingi Dandim 0816/Sidoarjo, mengecek langsung pelaksanaan vaksin massal di Kab Sidoarjo.

Dalam tinjauan tersebut, Dandim 0816/Sidoarjo bersama Kapolda Jatim, meminta kepada petugas agar kegiatan vaksinasi mengedepankan protokol kesehatan. Kapolda Jatim Irjen Nico mengatakan program serbuan vaksinasi di Jawa Timur ditarget 117.000 perhari yang divaksin, hal ini untuk mendukung target Nasional yaitu sejuta yang divaksin perhari di 34 Polda se-Indonesia.

Baca Juga: Jatim Berikan Vaksinasi Booster Kedua Secara Gratis

Sementara di tempat yang sama Dandim 0816/Sidoarjo, Letkol Inf M Iswan Nusi mengatakan, kegiatan tersebut dilaksanakan sejalan dengan program vaksinasi nasional untuk menangani covid-19. Serta mendukung tercapainya target penyuntikan vaksin covid-19 sebanyak 1 juta dosis perhari. “Kegiatan hari ini adalah vaksinasi massal dengan tag line serbuan vaksinasi nasional dilakukan oleh Nakes TNI-Polri Dinkes dan pihak swasta,” kata Letkol inf M. Iswan Nusi kepada media.

Maka itu, Ia mengharapkan dukungan dan partisipasi masyarakat, guna bersama-sama menyukseskan program vaksinasi massal pemerintah dan tercapainya herd Immunity atau kekebalan kelompok, khususnya di kota Delta Sidoarjo.

Baca Juga: Surabaya Mulai Gelar Vaksinasi Booster Kedua

Untuk diketahui, pelaksanaan Program Vaksinasi Nasional 1 juta dosis perhari ini terbagi dua yakni,40 persen dilaksanakan oleh TNI-Polri, dan 60 persen sisanya dilakukan oleh Kementrian Kesehatan (Kemenkes) melalui Pemerintah Daerah. Untuk menyukseskan giat tersebut, Kodim 0816/Sidoarjo, mengerahkan personel dan sarana kebutuhan mobilitas mulai dari jajaran Koramil, Subgarnisun sidoarjo, Sub Denpom Sidoarjo dan DKT Polban Sidoarjo, untuk bersinergi dengan polri dalam rangka menyukseskan HUT bhayangkara ke 75 tahun 2021.Hik

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU