Terminal Tangguh, Kapolres Ingatkan Penumpang Disiplin Protokol Kesehatan

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 17 Jun 2020 15:21 WIB

Terminal Tangguh, Kapolres Ingatkan Penumpang Disiplin Protokol Kesehatan

i

Kapolres Sumenep, AKBP Deddy Supriadi saat meresmikan Terminal Tangguh Semeru.SP/haz

 

Sumenep – Kepolisian Rerosrt (Polres) Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur bersama Dinas Perhubungan setempat meresmikan Terminal Arya Wiraraja Tangguh Semeru, Rabu (17/6/2020).

Baca Juga: H Muhammad Siddik: Seorang Penjahat Perlu Dibela, karena Mengungkap Kejahatannya

Peresmian terminal yang sesuai dengan protokol kesehatan ini terkait dengan kesiapan Kabupaten Sumenep menerapkan adaptasi kebiasaan baru atau era new normal di tengah pandemi Covid-19.

Kapolres Sumenep, AKBP Deddy Supriadi menandai peresmian Terminal Tangguh Semeru dengan pemotongan pita. Dilanjut dengan meninjau sejumlah lokasi di area Terminal Arya wiraraja seperti loket antrean penumpang, ruang tunggu penumpang, dan bus.

Dalam kesempatan itu, Kapolres Sumenep mengingatkan para penumpang dan sopir mematuhi protokol kesehatan dengan baik. Seperti rajin mencuci tangan, memakai masker, dan tetap menjaga jarak.

Baca Juga: Warga Dasuk Sumenep Diteror Ledakan Misterius, Kaca Mushola Sampai Pecah

“Kita sudah cek tadi, sarana kesehatan sudah tersedia di terminal, kita cek arus kedatangan dan keberangkatan penumpang. Selain itu, kita juga melakukan pengecekan administrasi kendaraan dan penumpang,” jelasnya.

Menurut Kapolres, pihaknya juga melakukan rapid test terhadap sopir, kondektur dan kernet. Itu dilakukan untuk mencegah penyebaran Covid-19. “Dan bagi penumpang yang diketahui memiliki suhu badan panas ataupun tidak melengkapi surat-surat kesehatan, maka dilakukan rapid test, dan itu dilayani di Terminal Arya Wiraraja ini,” katanya.

Baca Juga: Keluarga Korban Kawal Proses Hukum Atas Korban yang Menimpa Ibu Askiya

Sementara itu, Yajid, salah seorang sopir bus mengucapkan banyak terima kasih karena telah dilakukan rapid test oleh petugas Terminal Arya Wiraraja. Dia mengaku dengan adanya rapid test ini ia bisa mengetahui kondisi kesehatannya.

“Kami berterima kasih sekali karena sudah di rapid test. Ini akan membuat kita tenang dan nyaman di jalan. Apalagi kalau tidak ada rapid test kita tidak bisa masuk ke Terminal Pulau Gebang Jakarta Timur,” katanya. (haz)

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU