Tingkatkan Pariwisata, Pemkab Lumajang Bakal Bangun Hotel Berbintang

author surabayapagi.com

- Pewarta

Minggu, 05 Mar 2023 13:47 WIB

Tingkatkan Pariwisata, Pemkab Lumajang Bakal Bangun Hotel Berbintang

i

Bupati Lumajang Thoriqul Haq. Foto: Pemkab Lumajang.

SURABAYAPAGI.COM, Lumajang – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang berencana membangun hotel berbintang di wilayah Kabupaten Lumajang. Hal tersebut bertujuan untuk menunjang sektor pariwisata di wilayahnya.

Bupati Lumajang Thoriqul Haq mengatakan bahwa pihaknya saat ini tengah melakukan pembahasan rencana pembangunan hotel di Jl. PB. Sudirman Lumajang bersama salah satu investor.

Baca Juga: Wisata Alam Lombok

"Saya memimpin langsung rapat perencanaan pembangunan Fave Hotel di Jl. Sudirman, yang diajukan PT. Royal Sejahtera Bersama, dengan kapasitas 97 kamar dilengkapi dengan ballroom untuk kapasitas 300 orang," tulis Bupati melalui akun media sosial pribadi miliknya, Jumat (3/3/2022).

Bupati yang akrab disapa Cak Thoriq tersebut mengungkapkan bahwa sebenarnya pembangunan hotel berbintang sebetulnya sudah direncanakan beberapa tahun lalu, namun sempat tertunda karena mewabahnya COVID-19.

Baca Juga: Hewan Ternak di Lumajang Divaksin LSD

Ia menuturkan, rencana pembangunan hotel berbintang di Lumajang bukan tanpa alasan. Pasalnya, Lumajang memiliki daya tarik wisata yang eksotik. Namun, potensi yang besar tersebut belum dimaksimalkan dengan adanya sarana penunjang seperti hotel.

"Tentu, dengan adanya hotel yang representatif, perekonomian Lumajang diharapkan bisa semakin tumbuh, diantaranya sektor industri, pariwisata, dan produk olahan," ujarnya.

Baca Juga: Cegah Banjir, Sungai Cangkring di Lumajang Dinormalisasi

Maka dari itu, Cak Thoriq membuka peluang bagi siapa saja yang ingin berinvestasi di Lumajang. Dengan adanya investor, ia optimis perekonomian Kabupaten Lumajang akan semakin tumbuh lebih kuat ke depannya.

"Kepercayaan investasi bisa menjadi pengungkit berbagai pilihan pengembangan ekonomi yang berdampak kepada tumbuhnya perputaran jasa pelayanan di berbagai sektor," tutupnya. lmj

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU