Undika lakukan Pengabdian Masyarakat Melalui BISON-BIS Online

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 10 Agu 2020 19:37 WIB

Undika lakukan Pengabdian Masyarakat Melalui BISON-BIS Online

i

Bis Online “BISON” Undika. SP/PATRIK CAHYO

SURABAYAPAGI, Surabaya - Universitas Dinamika akan menggelar Bis Online BISON untuk merayakan kemerdekaan Indonesia ke 75 tahun. Kegiatan ini akan dilaksanakan di tiga tempat, yakni Kecamatan Rungkut, Jambangan, dan Kelurahan Keputih.

Kami akan memberi fasilitas fasilitas komputer, wifi gratis, perpustakaan, dan museum pada BISON untuk anak-anak yang ingin sekolah atau belajar online, kata Koordinator Kegiatan BISON Yerza Adynata kepada Surabaya Pagi, Senin (10/8).

Baca Juga: Dispendik Gandeng Dispendukcapil Filter Penduduk Dadakan

Yerza, mahasiswa DKV angkatan 2016 ini menyampaikan ide kegiatan ini mendukung kebijakan Kemendikbud terkait belajar daring, namun masih ada warga yang tidak memiliki komputer atau gadget untuk belajar secara daring. Sehingga ia mengajukan kegiatan BISON kepada pihak kampus, yang langsung disetujui dan memberikan suport fasilitas.

Kegiatan ini untuk proses pembelajaran bagi siswa SMA/SMK yang akan dimulai pada 10 Agustus hingga 4 September 2020 mendatang. Dosen, mahasiswa, UKM dan tim PR Undika akan bergantian keliling pada tempat yang sudah ditentukan.

Kami akan berkeliling menggunakan bis yang didalamnya memiliki fasilitas untuk menunjang kegiatan belajar siswa, ungkapnya.

Disamping itu, Ketua UKM Gerakan Peduli Sosial Mahardika menyampaikan kegiatan ini akan tetap menjalankan protokol kesehatan Covid-19.

Baca Juga: Manfaatkan Aset, Pemkot Surabaya Bangun 8 Lokasi Wisata Rakyat 

Ia juga menjelaskan pihak kampus akan selalu mensterilkan bis menggunakan cahaya UV setelah kegiatan selesai. Sehingga keesokan harinya bis dapat digunakan dalam keadaan bersih dari kuman atau bakteri.

Kami akan mengecek suhu anak-anak yang datang, menyediakan hand sanitizer, paparnya.

Siswa yang ingin belajar di BISON mendaftar terlebih terdahulu, kata Mahardika, setelah mendaftar para siswa SMA/SMK datang ke lokasi BISON dan menggunakan fasilitas tersebut.

Baca Juga: Dampingi Siswa Inklusi, Guru di Surabaya Diberi Pembekalan

Selain fasilitas tersebut, Undika menyediakan pelatihan bagi masyarakat sekitar untuk mendukung UMKM atau kegiatan yang ada pada lingkungan tersebut. Pat

 

Editor : Mariana Setiawati

BERITA TERBARU