Warga Mojokerto Apresiasi Bantuan Infrastruktur DPRD Jatim

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 02 Nov 2022 20:34 WIB

Warga Mojokerto Apresiasi Bantuan Infrastruktur DPRD Jatim

SURABAYAPAGI.COM, Mojokerto - Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur H. Suwandy Firdaus dari Fraksi NasDem melakukan reses ke-3 tahun 2022 di Balai Desa Payungrejo Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto, Jumat, (14/10/2022). Hadir dalam kegiatan reses tersebut Kepala Desa Payungrejo, Lilik Nur Awiyah, segenap tokoh masyarakat dan Perangkat Desa Payungrejo serta Muspika Kutorejo.

"Saya berterima kasih Kepada H. Suwandy, Karena Payungrejo tahun 2021 mendapatkan Program Pokir Rabat Beton Dari Pemprov Jatim," ucap Lilik Nur Awiyah, Kepala Desa Payungrejo saat memberikan sambutan.

Baca Juga: Gagal Curi Motor, Dua Pemuda di Kota Mojokerto Diringkus Warga saat Sembunyi dari Kejaran Polisi

Kepala Desa mewakili segenap masyarakat desa berharap, kedepannya tetap bisa bersinergi, baik dalam bentuk program ataupun komunikasi untuk memajukan Payungrejo.

"Di Payungrejo ini masih banyak jalan dan jembatan yang rusak, serta pemberdayaan pemuda juga kami berharap bisa diperhatikan," tandasnya.

Merespon aspirasi yang disampaikan, H. Suwandy Firdaus menjelaskan bahwa reses memang forum untuk menyampaikan aspirasi, sehingga dirinya sangat berharga masyarakat bisa pro aktif.

Baca Juga: Pertahankan Ekstrakurikuler Pramuka di Sekolah-sekolah Jawa Timur 

"Apa yang menjadi aspirasi tentu akan saya sampaikan ke Pemprov Jatim, sehingga nantinya harapannya bisa terealisasi baik dalam program pembangunan infrastruktur maupun pemberdayaan," tandas politisi yang akrab disapa Abah Wandy ini.

Pria yang juga Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Mojokerto menambahkan kalau tahun 2021 sudah dapat bantuan insfrastruktur berupa Rabat Beton. Maka berikutnya, dirinya akan mengusahakan program pemberdayaan salah satunya seperti pelatihan dari Balai Latihan Kerja (BLK) untuk Ibu-Ibu rumah tangga.

“Untuk tahun depan akan kami upayakan program-program pemberdayaan seperti pelatihan dari BLK atau pelatihan untuk ibu rumah tangga. Serta akan mengawal program pembangunan dari Kabupaten Mojokerto,” kata Anggota Komisi E ini.

Baca Juga: Komisi E Dorong KONI Jatim Segera Ajukan Anggaran PON XII Aceh

Kegiatan reses itu berlangsung dengan khidmat dan diakhiri dengan pemberian santunan kepada anak yatim piatu. rko

 

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU