Warga Surabaya Diimbau Manfaatkan Pembebasan dan Pengurangan Denda IMB/PBG

author surabayapagi.com

- Pewarta

Minggu, 09 Apr 2023 16:05 WIB

Warga Surabaya Diimbau Manfaatkan Pembebasan dan Pengurangan Denda IMB/PBG

i

Wakil Wali Kota Surabaya Armuji.

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Menjelang Hari Jadi ke-730 Kota Surabaya, Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya memberikan insentif berupa pembebasan atau pengurangan denda untuk pengajuan izin mendirikan bangunan (IMB) atau persetujuan bangunan gedung (PBG).

Maka dari itu, Wakil Wali (Wawali) Kota Surabaya Armuji mendorong masyarakat untuk memanfaatkan program tersebut.

Baca Juga: Wakil Ketua DPRD Surabaya Sambut Delegasi Perdagangan dari Tiongkok

“Tolong dimanfaatkan dengan baik. Kebijakan ini untuk memberikan keringanan pada warga Surabaya sekaligus mendorong agar PAD (Pendapatan Asli Daerah) dapat terdongkrak," kata Armuji di Surabaya, Sabtu (8/4/2023).

Armuji mengatakan kebijakan tersebut berdasarkan Peraturan Wali (Perwali) Kota Surabaya Nomor 33 Tahun 2023. Kebijakan tersebut untuk memberikan keringanan bagi warga Surabaya. Selain itu, untuk meningkatkan kepatuhan dan antusias warga dalam pengajuan IMB atau PBG.

Baca Juga: KPU Kota Surabaya Mulai Seleksi Calon Anggota PPK dan PPS Pilkada 2024

Pengajuan tersebut bisa melalui kelurahan atau kecamatan (khusus untuk rumah tinggal sederhana), bisa juga di Unit Pelayanan Terpadu Satu Atap (UPTSA), serta secara online melalui sswalfa.surabaya.go.id.

Ia menerangkan, insentif berupa pembebasan denda itu diperuntukkan bagi bangunan rumah tinggal. Sementara untuk pengurangan denda maksimal 40 persen diperuntukkan bagi bangunan rumah tinggal tidak sederhana, rumah tinggal milik pengembang, dan bangunan non rumah tinggal.

Baca Juga: KPU Surabaya Paparkan Seleksi Calon Panitia Pemilihan Gubernur dan Walikota Tahun 2024

Adapun pemberian insentif berupa pembebasan atau pengurangan denda berlaku mulai 1 April sampai 31 Mei yang merupakan Hari Jadi Kota Surabaya.

”Apabila menemui kesulitan bisa menghubungi petugas di kelurahan maupun kecamatan. Nanti dibantu prosesnya,” tutupnya. sb

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU