Tim Pertama yang Lolos Babak 16 Besar EURO 2020

surabayapagi.com
Selebrasi yang dilakukan para pemain Italia setelah dipastikan lolos ke 16 besar Euro 2020. SP/ Getty Image

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Saat ini ada tiga tim yang menjadi favorit juara Piala Eropa 2020, mereka adalah Prancis, Portugal dan Belgia. Namun baru Timnas Italia yang berhasil melibas timnas Swiss dan menjadi tim pertama yang lolos ke babak 16 besar EURO 2020 di puncak Grup A dengan enam poin.

Pelatih Tim Nasional (Timnas) Italia, Roberto Mancini menilai seperti itu karena masing-masing tim mempunyai prestasi tersendiri di kancah sepakbola Benua Biru dan dunia.

Baca juga: Italia Mulai Tangguh dan Percaya Diri Usai Kuburan Catenaccio

"Ini adalah tim yang telah dibangun selama beberapa tahun dan wajar saja mereka lebih jauh lebih baik dari kami, tetapi semuanya bisa terjadi dalam sepakbola, Anda tidak boleh menerima begitu saja,” lanjutnya, Jumat (18/6/2021).

Di laga pertandingannya, Italia bertindak sebagai tuan rumah dalam laga kali ini dengan menjamu sekaligus  membungkam Swiss dengan tiga gol tanpa balas. Tiga gol Gli Azzurri dicetak oleh Manuel Locatelli (menit ke-26 dan 52') serta Ciro Immobile (89').

Baca juga: Ciptakan Assist Kemenangan dan Raih Star Of The Match

Dua kemenangan tersebut membuat Italia menjadi tim pertama yang lolos ke babak 16 besar Piala Eropa 2020. Pertandingan berjalan cukup seimbang dengan penguasaan bola kedua tim sama-sama menyentuh angka 50 persen. Namun tetap saja Timnas Italia pun berhasil mengalahkan timnas Swiss dalam laga kali ini. 

Mesut Oezil sampai sangat terkesan dengan penampilan spartan Azzurri. Pemain Timnas Jerman itu menilai bahwa Italia sangat berkelas dan sudah tidak lagi menganut Catenaccio, yang lebih banyak mengandalkan serangan balik.

Baca juga: Lawan Wales, Roberto Mancini Akan Ubah Rotasi Pemain

Gli Azzuri julukan Italia masih harus menjalankan satu pertandingan lagi melawan Wales pada Minggu, 20 Juni 2021 malam WIB untuk memperebutkan status juara Grup A Piala Eropa 2020. Dsy11

 

Editor : Redaksi

Ekonomi dan Bisnis
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru