Laila Mufidah Desak Cepat Perbaikan Jalan yang Rusak Jangan Tunggu Ada Korban

surabayapagi.com
Wakil Ketua DPRD Surabaya Laila Mufidah

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Banyaknya jalan yang rusak dan berlubang yang diakibatkan  genangan atau banjir pada musim hujan, Wakil Ketua DPRD Surabaya Laila Mufidah mendesak agar setiap jalan rusak segera diperbaiki. 

"Surabaya ada Satgas khusus perbaikan jalan rusak. Mereka harus segera menambal aspal begitu tahu titiknya. Jangan menunggu korban," tandas Laila, Rabu (17/11). 

Legislator perempuan ini melihat beberapa ruas jalan ada yang rusak. Salah satunya lokasinya tidak jauh dari sebuah supermarket di Panjang Jiwo, Prapen. Beberapa warga mengeluhkan karena sejumlah pengendara ada yang jatuh. 

Keluhan itu juga sampai ke Laila Mufidah. Politisi PKB ini berharap kondisi jalan rusak menjadi atensi. Tidak perlu memandang apakah itu ruas jalan protokol atau bukan. Begitu ada titik jalan rusak harus segera ditambal. 

Dalam hitungan satu hari kerja, jalan berlubang itu harus sudah diperbaiki. Petugas juga harus siaga. Ada pembagian tugas khusus untuk mengawal jalan rusak ini. 

Ada tim khusus yang memang berkonsentrasi mencari dan memperbaiki jalan rusak. "Saya yakin Pemkot Konsen untuk perbaikan Infrastruktur jalan. Kota sekelas Surabaya jangan ada jalan rusak. Apalagi alasan karena musim hujan," kata Laila. Alq

Editor : Moch Ilham

Ekonomi dan Bisnis
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru