Maling Gasak Motor di Wonocolo Terekam CCTV

surabayapagi.com
Tangakapn layar CCTV yang menunjukkan aksi pencurian motor di jalan raya Jemursari No 101, Jemur Wonosari, Wonocolo Surabaya.

SURABAYAPAGIC.OM, Surabaya – Motor Honda Beat milik seorang pegawai depot rumah makan di jalan raya Jemursari No 101, Jemur Wonosari, Wonocolo Surabaya raib digondol maling pada Minggu (17/5) malam.

Aksi pencurian tersebut berhasil terekam kamera Closed Circuit Television (CCTV).

Dari hasil rekaman CCTV yang berduarsi 30 detik tersebut, pencuri motor berjumlah 2 orang.

Tampak dua orang pelaku, membagi tugas dalam menjalankan aksi pencuriannya. Ada satu orang pelaku yang mengenakan helm tampak menunggu di atas motor jenis matik sebagai sarana beraksi.

Sedangkan satu orang lainnya; mengenakan helm serupa, dengan setelan pakaian baju lengan panjang dan celana panjang, bertindak sebagai eksekutor pencurian.

Setelah situasi kondusif, si eksekutor langsung melancarkan aksinya.

Dari informasi yang didapat motor yang hilang milik Septian Cahyo Purnomo warga Megaluh, Jombang, seorang pegawai di depot olahan makanan di kawasan tersebut.

Rekan korban, Rochmad Ikhwanur Rosyd mengungkapkan bahwa insiden pencurian yang dialami rekannya itu terjadi sekira pukul 20.30 WIB.

"Biasanya juga kami lihat terus di depan, tapi kemarin gak ada yang lihat, waktu kejadian. Tahunya pas mau pulang, kok motornya udah gak ada," katanya saat dikonfirmasi, Senin (18/5/2020).

Pihaknya lantas membuat laporan ke Kantor Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Mapolsek Wonocolo, di malam itu juga.

Editor : Moch Ilham

Ekonomi dan Bisnis
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru