HIPMI Gelar Vaksinasi Massal di Pelabuhan Gresik

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Pengurus HIPMI saat berkoordinasi dengan Pemkab Gresik.
Pengurus HIPMI saat berkoordinasi dengan Pemkab Gresik.

i

SURABAYAPAGI.COM, Gresik - Untuk membantu percepatan vaksinasi, BPP Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI), BPD HIPMI Jatim dan BPC Kabupaten Gresik akan menggelar vaksinasi massal.

Vaksinasi massal rencananya akan digelar pada 16-21 Agustus 2021 di Pelabuhan Gresik dengan menyediakan 10.000 dosis vaksin untuk masyarakat.

“Vaksinasi adalah salah satu ikhtiar kita bersama untuk mencegah penularan untuk mengendalikan penyebaran Covid-19. HIPMI mendukung penuh upaya vaksinasi yang dilakukan pemerintah,” ujar Ketua Umum BPP HIPMI Mardani Maming dalam keterangan tertulis diterima di Surabaya, Minggu (15/8).

Program vaksinasi yang digelar HIPMI di Gresik bertajuk “Vaksin Aman, Masyarakat Sehat”. Program ini berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Gresik, PT Pelindo III, Relawan Gresik Tangguh, dan berbagai elemen masyarakat lainnya.

Mardani mengatakan HIPMI terus menggeber program vaksinasi. Sebelum ini, HIPMI menggelar vaksinasi massal di Jakarta. “Kami akan terus mendukung program percepatan vaksinasi ini. Rencananya akan kami lanjutkan ke beberapa daerah lainnya,” papar Mardani.

“Dengan vaksinasi, kita berharap masyarakat semakin terlindungi dan pada akhirnya aktivitas sosial ekonomi bisa kembali bergerak secara bertahap,” ujarnya. 

Ketum HIPMI Jatim Rois S. Maming menambahkan untuk vaksinasi di Gresik akan menggunakan vaksin Astra Zeneca dan pelaksanaannya untuk dosis pertama.

“Sasaran vaksinasi adalah keluarga maritim, warga di kawasan pesisir, desa-desa sekitar Pelabuhan Gresik, Organda, pelaku UMKM, dan komunitas lainnya,” ujarnya.

Penerima vaksin telah didata dan diberikan undangan. “Kerja sama lintas elemen telah melakukan pendataan, kemudian sasaran vaksin diberi undangan. Sistem ini dilakukan untuk mencegah kerumunan,” papar Rois.

Ketum BPC HIPMI Gresik Dimas Setio menambahkan untuk membantu masyarakat, penerima vaksin nantinya juga akan menerima bantuan 5 kilogram beras per orang.

“Ini adalah bentuk solidaritas untuk membantu warga yang membutuhkan di masa sulit saat ini,” papar Dimas.

Dimas menjelaskan semua peserta vaksinasi diwajibkan menerapkan protokol kesehatan dengan selalu memakai masker serta datang sesuai undangan.

“Kita harus menghindari kerumunan, masker juga harus selalu dipakai. Panitia akan bekerja semaksimal mungkin untuk memberi pelayanan kepada peserta vaksinasi,” jelasnya. 

Berita Terbaru

Setelah Diancam Digugat, Satpol PP Lamongan Segera Tertibkan Toko Kelontong 24 Jam

Setelah Diancam Digugat, Satpol PP Lamongan Segera Tertibkan Toko Kelontong 24 Jam

Selasa, 13 Jan 2026 15:51 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:51 WIB

SURABAYAPAGI.com, Lamongan – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Lamongan akhirnya angkat bicara, terkait maraknya toko kelontong yang beroperasi s…

Diduga Gelapkan Dana Desa Rp370 Juta, Pemuda Lira Laporkan Kades Mliriprowo ke Kejaksaan

Diduga Gelapkan Dana Desa Rp370 Juta, Pemuda Lira Laporkan Kades Mliriprowo ke Kejaksaan

Selasa, 13 Jan 2026 15:33 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:33 WIB

SURABAYAPAGI.com, Sidoarjo - Organisasi kepemudaan, Pemuda  Lumbung Informasi Rakyat (Pemuda - Lira) mendatangi kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Sidoarjo, …

Tongkat Komando Kapolres Blitar Kota Resmi Diserahkan ke Kapolres Blitar Kota yang Baru

Tongkat Komando Kapolres Blitar Kota Resmi Diserahkan ke Kapolres Blitar Kota yang Baru

Selasa, 13 Jan 2026 15:15 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:15 WIB

SURABAYAPAGI.com, Blitar - Tongkat komando Polres Blitar Kota resmi beralih, dan kursi kedudukan Kapolres Blitar Kota resmi  diduduki oleh AKBP Kalfaris …

Pesona Alami Kedung Cinet, di Gandrung-gandrung Grand Canyon Mini Jombang

Pesona Alami Kedung Cinet, di Gandrung-gandrung Grand Canyon Mini Jombang

Selasa, 13 Jan 2026 14:56 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:56 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jombang - Keajaiban alam berupa ngarai sempit dengan aliran sungai jernih yang dikenal dengan nama Kedung Cinet kerap dijuluki sebagai Grand…

Menariknya Destinasi Wisata Mloko Sewu, Suguhkan Hamparan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Menariknya Destinasi Wisata Mloko Sewu, Suguhkan Hamparan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Selasa, 13 Jan 2026 14:45 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:45 WIB

SURABAYAPAGI.com, Ponorogo - Destinasi wisata Mloko Sewu yang berlokasi di Desa Pupus, Kecamatan Ngebel, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur menyuguhkan hamparan…

Tahun 2026 ATR/BPN, Kabupaten Lamongan Targetkan 20.000 Bidang Tanah Bersertifikat

Tahun 2026 ATR/BPN, Kabupaten Lamongan Targetkan 20.000 Bidang Tanah Bersertifikat

Selasa, 13 Jan 2026 14:33 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:33 WIB

SURABAYAPAGI.com, Lamongan - Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Lamongan secara serantak selama ini sudah berjalan dengan baik. Terbaru,…