Komitmen Permudah Layanan Adminduk, Pemkab Madiun Luncurkan ‘Senopati’

surabayapagi.com
Bupati Madiun Hari Wuryanto (ketiga kiri), Wakil Bupati Madiun Purnomo Hadi (ketiga kanan) meluncurkan aplikasi Senopati di Pendopo Muda Graha, Kabupaten Madiun, Jawa Timur. SP/ MDN

SURABAYAPAGI.com, Madiun - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Madiun komitmen mempermudah layanan administrasi dokumen kependudukan secara mandiri dengan meluncurkan aplikasi sistem daring/online Pelayanan Kependudukan Terintegrasi (Senopati). Sehingga, akses layanan lebih mudah, tanpa terbebani biaya tambahan apapun.

Peluncuran tersebut dihadiri Bupati Madiun Hari Wuryanto yang digelar di Pendopo Muda Graha Kabupaten Madiun. Menurut orang nomor 1 di Kabupaten Madiun itu, adanya aplikasi Senopati, masyarakat dapat mengurus dokumen administrasi kependudukan tanpa birokrasi yang rumit dan praktik pelayanan yang tidak transparan.

Baca juga: Kurangi Masalah Sampah di TPA, Pemkab Madiun Optimalkan Fungsi 15 TPS3R

“Seluruh masyarakat kini dapat mengakses layanan dengan mudah tanpa terbebani biaya tambahan, seperti biaya transportasi, waktu, atau tenaga yang terbuang untuk mengurus dokumen administrasi kependudukan,” jelasnya seusai meluncurkan aplikasi Senopati.

Baca juga: Percepat Penurunan Kasus Stunting, Pemkab Madiun Targetkan di Bawah 5 Persen

“Aplikasi Senopati ini menjadi saksi dan pondasi baru dalam mewujudkan slogan ‘Dukcapil go Digital’ yang telah lama digaungkan secara nasional,” imbuhnya, Selasa (03/02/2025).

Sementara itu, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Madiun Sigit Budiarto menjelaskan adanya aplikasi Senopati dapat memudahkan masyarakat, lantaran tidak perlu datang ke kantor desa dan kelurahan maupun Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil.

Baca juga: Wujudkan Remaja Unggul, Pemkab Madiun Kukuhan 15 Bunda GenRe Tingkat Kecamatan

Namun bagi warga yang belum bisa menggunakan aplikasi tersebut, bisa meminta bantuan kepada petugas registrasi desa yang ada di setiap desa dan kelurahan. “Sehingga diharapkan bisa melindungi data pengguna serta menjaga keandalan layanan administrasi kependudukan,” tegasnya. md-01/dsy

Editor : Desy Ayu

Ekonomi dan Bisnis
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru