SurabayaPagi, Jakarta – Menjelang pergantian tahun 2025 menuju 2026, vivo Indonesia menghadirkan vivo V60 Series sebagai bagian dari konsep “Your 2026 Starter Pack”, perangkat yang dirancang untuk mendukung gaya hidup masyarakat yang semakin dinamis, mulai dari perjalanan, produktivitas, hingga aktivitas hiburan.
vivo V60 Series mengandalkan teknologi imaging ZEISS, fitur Artificial Intelligence (AI) yang semakin relevan, performa lebih cepat, serta kapasitas baterai terbesar di kelasnya. Produk ini ditujukan bagi konsumen yang ingin memulai tahun 2026 dengan perangkat digital yang lebih mumpuni.
Dalam rangka Harbolnas 12.12, vivo menawarkan sejumlah promo menarik, di antaranya gratis vivo TWS Buds senilai Rp349.000, bonus SIM Card XL Prepaid dengan kuota 36GB selama satu tahun, serta kesempatan memenangkan Trip Wisata Keluarga senilai Rp25 juta untuk pembelian secara online.
Product Manager vivo Indonesia, Fendy Tanjaya, mengatakan vivo V60 Series dirancang untuk menjawab kebutuhan konsumen yang semakin beragam.
“vivo V60 Series dapat diandalkan untuk mendukung konsumen menghadapi tahun baru, baik untuk mengabadikan momen, meningkatkan produktivitas, maupun menunjang gaya hidup modern. Teknologi ZEISS pada kamera, fitur AI yang semakin lengkap, serta desain yang stylish menjadikannya pilihan tepat untuk upgrade perangkat,” ujarnya.
Untuk kebutuhan fotografi dan videografi, vivo V60 dibekali 50MP ZEISS OIS Main Camera, 50MP ZEISS Super Telephoto Camera, serta 50MP ZEISS Group Selfie Camera.
Kombinasi ini memungkinkan pengguna menangkap berbagai momen, mulai dari pemandangan jarak jauh hingga potret keluarga dengan hasil yang stabil dan tajam.
Sementara itu, vivo V60 Lite hadir dengan 50MP Sony IMX882 Main Camera dan fitur AI Four-Seasons Portrait yang memberikan sentuhan visual kreatif pada foto.
Di sisi hiburan, vivo V60 Series diklaim mampu mendukung kebutuhan dokumentasi konser dan festival musik berkat kemampuan ZEISS Super Telephoto Camera hingga 100x zoom, serta dukungan perekaman video hingga 4K pada kamera depan dan belakang untuk seri Lite.
Memasuki Ramadan 2026 yang diperkirakan jatuh lebih awal, vivo turut menghadirkan dukungan AI seperti Gemini Assistant, Circle to Search, dan ZEISS Multifocal Portrait untuk menunjang kebutuhan konten gaya hidup, fesyen, hingga dokumentasi aktivitas keluarga.
Dari sisi produktivitas, vivo V60 ditenagai Snapdragon 7 Gen 4, sedangkan vivo V60 Lite menggunakan Dimensity 7360-Turbo 4nm. Keduanya didukung fitur AI Captions, AI Live Text, AI Documents, dan AI Screen Translation untuk menunjang kerja fleksibel dan multitasking.
Untuk harga, vivo V60 Series dibanderol mulai Rp6.999.000 untuk varian 8/256GB hingga Rp8.499.000 untuk varian 12/512GB. Sementara itu, vivo V60 Lite tersedia mulai Rp3.599.000, dengan beragam pilihan memori dan varian 5G.
Selain promo online, vivo juga menghadirkan berbagai penawaran pembelian offline, termasuk bundling XL Prepaid, cicilan 0 persen hingga 12 bulan melalui sejumlah mitra pembiayaan, serta program trade-in melalui Laku6 dan Trade-In Plus untuk memudahkan konsumen melakukan upgrade perangkat menjelang tahun baru. Byb
Editor : Redaksi