KONI Kota Malang Gelar Audiensi dengan Forki

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Kantor KONI Kota Malang.
Kantor KONI Kota Malang.

i

SURABAYAPAGI.COM, Malang – Komite  Olahrga Nasional Indonesia (KONI) Kota Malang dalam terus menerus menerima permintaan audiensi dari cabang olahraga (cabor) dalam beberapa hari terakhir Salah satunya permintaan audiensi Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (Forki) Kota Malang yang digelar pada Kamis (2/3/2023).

Ketua Umum KONI Kota Malang Djoni Sudjatmoko mengatakan bahwa saat ini cabor berupaya untuk mempertahankan posisi runner-up, terutama untuk mempertahankan perolehan medali dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Timur (Jatim) VIII 2023 mendatang.

 “Saat ini fokusnya untuk runner-up Porprov. Maka dari itu, optimalisasinya harus dilakukan bersama oleh cabor,” kata Djoni, Kamis (2/3/2023).

Dalam audiensi dengan Forki Kota Malang, Ketua Harian KONI Kota Malang, Wasto mengaku salut karena ada event yang menarik peserta hingga ribuan. Apalagi ajang tersebut digunakan untuk mempersiapkan diri menuju Porprov Jatim VIII 2023.

 “Kami salut event yang digagas Forki, terlebih untuk ajang mencoba diri jelang Porprov. Ini juga untuk evaluasi bersama menuju Porprov,” ujar Wasto.

Sementara itu, Ketua Forki Kota Malang, Supardi menambahkan, event tersebut adalah ajang untuk mengukur kualitas.

“Ajang ini untuk ukur kualitas jelang Porprov, karena lawannya atlet di Porprov itu-itu saja,” tutur Supardi.

Untuk diketahui, Kota Malang berhasil memperoleh medali sebanyak 70 emas, 67 perak, dan 72 perunggu pada Porprov Jatim VIII 2022 lalu. Dengan raihan medali tersebut, secara total poin yang dikumpulkan adalah 486 poin.

Maka dari itu, berkaca dari raihan medali tahun lalu, KONI Kota Malang berharap cabor ini mampu mempertahankan prestasinya dalam ajang Porprov Jatim VIII 2023.

Adapun Porprov Jatim 2023 mendatang telah dipastikan diselenggarakan di Sidoarjo Raya (Sidoarjo, Kota Mojokerto, Kabupaten Mojokerto dan Kabupaten Jombang). Namun, mengenai jadwal penyelenggaraannya masih didiskusikan oleh pemerintah. mlg

Berita Terbaru

Eggi Sudjana Ajak Damai Jokowi, Roy Suryo Tidak

Eggi Sudjana Ajak Damai Jokowi, Roy Suryo Tidak

Selasa, 13 Jan 2026 19:41 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:41 WIB

Keduanya Berasal dari 8 Tersangka Kasus yang Dilaporkan oleh Jokowi       SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Delapan aktivis yang mempersoalkan keaslian ijasah Jo…

Prabowo Sentil Penganalisis Kabinet Pecah, PKB, Golkar dan Demokrat Bereaksi

Prabowo Sentil Penganalisis Kabinet Pecah, PKB, Golkar dan Demokrat Bereaksi

Selasa, 13 Jan 2026 19:38 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto,  menyentil orang yang bicara di media sosial menganalisis terjadi perpecahan di lingkungannya. Prabowo …

Dua Cewek Bikin Terperangah Pengunjung Sidang Dugaan Korupsi Nadiem

Dua Cewek Bikin Terperangah Pengunjung Sidang Dugaan Korupsi Nadiem

Selasa, 13 Jan 2026 19:36 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Cepy Lukman Rusdiana, Mantan Plt Kasubdit Fasilitasi Sarana, Prasarana dan Tata Kelola Direktorat Sekolah Menengah Pertama pada…

Usut Dugaan Korupsi Haji, KPK Diminta Legislator Transparan

Usut Dugaan Korupsi Haji, KPK Diminta Legislator Transparan

Selasa, 13 Jan 2026 19:34 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:34 WIB

Pansus Angket Haji DPR Temukan Sembilan Masalah Penyelenggaraan Haji 2024       SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR RI Maman Imanulhaq me…

Komisi A DPRD Surabaya Minta Apartemen Bale Hinggil Kembalikan Hak Dasar Warga

Komisi A DPRD Surabaya Minta Apartemen Bale Hinggil Kembalikan Hak Dasar Warga

Selasa, 13 Jan 2026 19:32 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:32 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Tindak lanjut dari aduan Paguyuban Warga Apartemen Bale Hinggil, Komisi A DPRD Kota Surabaya menggelar rapat , Selasa (13/1).…

Legislator Anggap Transportasi Pesawat Domestik Prihatinkan

Legislator Anggap Transportasi Pesawat Domestik Prihatinkan

Selasa, 13 Jan 2026 19:26 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:26 WIB

Tiket Jakarta - Aceh Termurah Rp 2,2 juta, Tiket Jakarta - KL Termurah Rp 789 Ribu     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Syaiful H…