SURABAYAPAGI.COM, Surabaya – Sebuah kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Dharmahusada Surabaya tepatnya di depan Superindo pada Rabu, (10/05/2023). Akibat kecelakaan tersebut satu orang meninggal dunia dan satu orang lainnya mengalami luka parah.
Motor Honda GL bernopol L 4784 OBM tersebut dikendarai oleh Alvin Sugara Alamanda (23) warga Dusun Jaban, Kelurahan Besowo, Kecamatan Kepung, Kabupaten Kediri. Sementara korban yang dibonceng bernama Bintang (22) yang beralamat domisili di mess Jalan Dharmahusada gang 1 no 1, Surabaya.
Baca Juga: Diduga Pengemudi Mengantuk, Mobil Tabrak Dua Motor
Kanit Polsek Gubeng Iptu Kusmianto menjelaskan, kronologi kecelakaan bermula saat dua pemuda mengendarai motor dengan berboncengan melaju dari arah timur menuju ke arah barat dengan kecepatan tinggi.
Kemudian, saat tepat di Jalan Dharmahusada di seberang Superindo motor kehilangan kendali naik ke trotoar setelah melewati jalan marka kejut dan sempat menyenggol body samping Mobil Toyota Raise yang sedang parkir.
Baca Juga: Sempat Dirawat 3 Hari di RSUD Sidoarjo, Pelajar Korban Kecelakaan Meninggal Dunia
Selanjutnya, motor terhenti setelah menabrak tiang PJU yang menyebabkan korban terlempar dan menabrak pohon sehingga meninggal di lokasi kejadian. Sementara sang pengemudi mengalami kritis dan langsung mendapatkan penanganan medis.
"Korban langsung mendapat penanganan awal oleh rekan TGC Timur di bantu rekan-rekan yang di lokasi selanjutnya dirujuk ke RS. Dr. Soetomo menggunakan armada dari TGC Timur, " jelas Iptu Kusmianto kepada wartawan Harian Surabaya Pagi dilokasi kejadian, Rabu (10/05/2023) malam.
Baca Juga: Diduga Tabrak Pohon Jati, Remaja Pengendara Sepeda Pancal Meninggal Dunia
"Korban yang dibonceng dinyatakan meninggal dunia oleh rekan TGC Timur yang selanjutnya dievakuasi dan dibawa ke kamar jenazah Dr. Soetomo menggunakan mobil ambulance PMI," imbuhnya.
Iptu Kusmianto mengatakan bahwa kasus kecelakaan ini saat ini ditangani oleh Unit Laka Lantas Polrestabes Surabaya. ari
Editor : Redaksi