Kapolres Blitar Lakukan Jumat Curhat di Masjid Raya Wlingi di Hari Ketiga Menjabat

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 22 Des 2023 16:35 WIB

Kapolres Blitar Lakukan Jumat Curhat di Masjid Raya Wlingi di Hari Ketiga Menjabat

i

Kapolres Blitar yang baru AKBP Wiwit Adi Satria SH S.IK MT saat melakukan Jumat Curhat. SP/Lestariono

SURABAYAPAGI.COM, Blitar- Kapolres Blitar yang baru AKBP Wiwit Adi Satria SH S.IK MT mengadakan kegiatan pertemuan dengan masyarakat di Masjid Raya Wlingi Kecamatan Wlingi Kabupaten Blitar pada Jumat 22/12/23 pukul 13.00.Wib.

Kegiatan yang bertemakan Jumat Curhat dilaksanakan Usai Sholat Jumat guna mendengarkan keluhan dan aspirasi warga masyarakat secara langsung.

Baca Juga: Puluhan Sopir Angkot dan Bus di Terminal Kesamben Dites Urine

Kegiatan tersebut diikuti seluruh jajaranya termasuk PJU dan para Kasat tak ketinggalan Kapolsèk Wlingi, hadir pula para tokoh Agama dan tokoh masyarakat.

Kapolres Blitar AKBP Wiwit Adi Satria S.H. S.I.K. M.T. menyampaikan, lewat inovasi tersebut pihaknya bisa betul-betul mengetahui kondisi masyarakat di lapangan, karena hal tersebut untuk menjadi acuan dalam meningkatkan pelayanan Kepolisian.

Baca Juga: Polres Blitar Ungkap 3 Kasus Street Crime, dengan 9 Tersangka

“Kegiatan ini masih tetap dan terus dilaksanakan, selain mendengarkan aspirasi masyarakat, sekaligus Jumat Curhat bisa menjembatani pihak kepolisian dalam mengedukasi masyarakat,” ujar Kapolres Blitar.

Di samping itu, menurutnya Jumat Curhat juga wadah untuk mewujudkan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polres Blitar tetap dalam keadaan situasi aman, nyaman dan kondusif.

Baca Juga: Saat Ditinggal Shalat Tarawih, Sapi Warga Blitar Dicuri, Korban Rugi Rp 15 Juta

Kapolres Blitar juga menambahkan memberikan edukasi kepada masyarakat bertujuan agar masyarakat dapat memberikan laporan terkait situasi kamtibmas untuk segera ditindaklanjuti oleh aparat Kepolisian.

“Semoga kegiatan Jumat Curhat ini dalam menjalin silaturahmi dengan masyarakat sehingga dan apabila ada informasi segera disampaikan berkaitan dengan gangguan Kamtibmas khususnya wilayah Kabupaten Blitar.” Pungkas mantan Kapolres Mojokerto Kota ini kepada masyarakat peserta Jumat Curhat. Les

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU