Pelaku Spesialis Curanmor dan Narkoba di Pasuruan Berhasil Diringkus

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 22 Jan 2024 13:13 WIB

Pelaku Spesialis Curanmor dan Narkoba di Pasuruan Berhasil Diringkus

i

Polres Pasuruan saat mengamankan pelaku curanmor dan narkoba, Senin (22/01/2024). SP/ Polres Pasuruan

SURABAYAPAGI.com, Pasuruan - Pelaku Curanmor di parkiran Alfamidi, JI. Ikan Paus, Kelurahan Bendomungal, Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan berhasil diringkus dan diamankan Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Pasuruan, Senin (22/01/2024).

Kasat Reskrim Polres Pasuruan AKP Achmad Doni Meidianto mengatakan, para pelaku tersebut yakni 2 orang pria berinisial RH (25) dan AE (22), keduanya merupakan warga Kecamatan Lekok, Kabupaten Pasuruan yang beraksi pada tanggal 23 Desember 2023 pukul 22.15 WIB.

Baca Juga: Mantan Thariq Halilintar, Chandrika Chika Positif Narkoba, Sudah Konsumsi Selama Setahun Lebih

Pelaku selanjutnya yakni 1 orang Pria berinisial MAA (29) dan 1 orang Wanita berinisial SMA (23) yang keduanya sama-sama warga Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan yang beraksi pada tanggal 18 Januari 2024 pukul 23.15 WIB.

Sementara terkait kronologi kejadian kedua kasus tersebut, yang pertama diketahui pada hari Sabtu tanggal 23 Desember 2023 pukul 22.15 WIB, Korban saat itu sedang setor tunai di ATM Bank BCA di dalam Alfamidi, dan kedua Pelaku berusaha mengambil sepeda motor merk Honda CRF Nopol N-3585-TEJ milik Korban dengan cara mendekati sepeda motor korban yang terparkir di halaman parkir Alfamidi.

"Kemudian Pelaku berusaha menyalakan sepeda motor korban dengan cara merusak kunci kontak sepeda motor menggunakan Kunci T, atas kejadian tersebut korban mengalami kerugian sebesar Rp. 36.500.000,-," ungkap Kapolres Pasuruan AKBP Bayu Pratama Gubunagi, Senin (22/01/2024).

Dari hasil penangkapan, anggota berhasil mengamankan sejumlah barang bukti berupa, 1 lembar Fotocopy STNK Honda CRF, 1 lembar surat keterangan dari Bank, 1 unit Sepeda motor honda beat  warna biru putih nopol W 6336 VV milik Pelaku, 4 buah berbagai kunci sepeda motor yang sudah di modif dan 7 buah kunci anak kunci T.

"Kasus Curanmor yang kedua juga dilakukan oleh 2(dua) pelaku, yakni seorang pria berinisial MAA (29) dan seorang wanita berinisial SMA (23), keduanya sama-sama warga asal Kecamatan Grati, Kabupaten Pasuruan," imbuhnya.

Baca Juga: Curi Motor, ABG di Blitar Jadi Bulan-bulanan Warga

Lebih lanjut, AKBP Bayu mengatakan bahwa Modus Operandi dari keempat pelaku tersebut sama, dan sasarannya para Sepeda Motor yang terparkir di halaman Alfamidi.

Dalam kasus kedua ini, Anggota juga berhasil mengamankan barang bukti berupa, 1 lembar Fotocopy STNK Honda Beat warna hitam kuning milik korban, 1 lembar surat keterangan dari bank, 1 unit Sepeda motor honda Beat warna hitam kuning nopol N 6469 TAE milik Korban, 1  unit sepeda motor honda Beat warna hitam tanpa nopol milik pelaku, 1 buah gagang kunci T beserta anak kunci T dan 1 buah kunci sepeda motor yang sudah dimodif.

Baca Juga: PDAM Kab Pasuruan Targetkan Tambahan 3500-5000 Pelanggan Baru

"Atas perbuatannya, keempat pelaku terjerat Pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal 7 tahun penjara," tandas AKBP Bayu.

Berikutnya dari hasil ungkap kasus Satresnarkoba Polres Pasuruan selama Bulan Januari 2024 telah berhasil mengamankan pelaku sebanyak 13 orang laki-laki. "Dalam hasil penangkapan, Satresnarkoba Polres Pasuruan telah menyita barang bukti Narkotika berupa Sabu-sabu seberat 51,99 gram," pungkasnya.

Para pelaku dikenakan Pasal 114 ayat(2) atau Pasal 112 ayat(2) UU RI No. 35 tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman pidana penjara maksimal Seumur hidup. Ziz/Nur

Editor : Desy Ayu

BERITA TERBARU