BPS: Impor Beras RI per Januari – Februari 2024 Tercatat 880,82 Ribu Ton

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 15 Mar 2024 12:11 WIB

BPS: Impor Beras RI per Januari – Februari 2024 Tercatat 880,82 Ribu Ton

i

Pekerja menurunkan beras dari kapal di Pelabuhan Tanjung Wangi, Banyuwangi, Jawa Timur. Budi Candra Setya/ Antara Foto

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat selama periode Januari-Februari 2024 volume impor beras tahun ini meningkat signifikan dan kini telah mengimpor 880,82 ribu ton beras dengan nilai USD 564,61 juta, atau sekitar Rp 8.81 triliun lebih.

Diketahui, pada Januari 2023 impor beras hanya sebesar 243,66 ribu ton, naik menjadi 442,11 ribu ton pada Januari 2024. Sedangkan pada Februari 2023, volume impor beras hanya 212,72 ribu ton, naik menjadi 438,71 ribu ton pada Februari 2024.

Baca Juga: Penuhi Pasokan CBP, 27 Ribu Ton Beras Impor Vietnam Siap Didistribusikan

Menurut Plt. Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Amalia Adininggar Widyasanti, jumlah impor beras selama dua bulan pertama tahun 2024 ini mencerminkan kebutuhan dan dinamika pasar domestik. 

Meskipun Indonesia merupakan salah satu produsen beras terbesar di dunia, impor tetap menjadi salah satu strategi yang diambil untuk memastikan ketersediaan beras di pasaran dalam jumlah yang memadai.

"Ini mengalami kenaikan baik volume dan nilai jika dibanding periode yang sama tahun 2023," jelasnya, Jumat (15/03/2024).

Dari 880,82 ribu ton itu, impor beras dari Thailand sebesar 59,11 persen, Pakistan 17,82 persen, disusul Myanmar sebesar 14,34 persen.

Baca Juga: Amankan Stok Pangan Jelang Idul Fitri, RI Impor Beras 22.500 Ton dari Kamboja

"Impor beras ini paling banyak berasal dari Thailand, Pakistan, Myanmar," tambahnya.

Lebih lanjut, BPS juga mencatat peningkatan impor juga terjadi pada beberapa komoditas lainnya. 

"Demikian pula gula, bawang putih pada Februari 2024 meningkat dibanding bulan sebelumnya maupun bulan yang sama tahun lalu," ujar Amalia.

Baca Juga: Perkuat Stok Pangan saat Ramadhan, Indonesia Impor 300 Ribu Ton Beras dari Thailand dan Pakistan

Impor gula pada Januari-Februari 2024 mencapai 828,42 ribu ton dengan nilai USD 508,86 juta. Importir terbesar adalah dari Thailand 53,96 persen, Brasil 27,56 persen, dan India 0,96 persen.

Sedangkan impor bawang putih pada Januari-Februari 2024 volumenya mencapai 8,52 ribu ton dengan nilai USD 11,64 juta. Negara importir terbesar adalah dari Tiongkok 98,86 persen, India 0,53 persen, dan Amerika Serikat 0,52 persen.

Pemerintah dan pemangku kepentingan terkait diharapkan untuk terus memantau dan mengelola impor komoditas ini guna menjaga stabilitas harga dan ketersediaan di pasar domestik. Selain itu, strategi untuk meningkatkan produksi dalam negeri juga perlu dipertimbangkan sebagai langkah untuk mengurangi ketergantungan pada impor. jk-03/dsy

Editor : Desy Ayu

BERITA TERBARU