SURABAYAPAGI.com, Gresik – Keberadaan objek wisata baru di Gresik telah bermunculan. Salah satunya Pantai Karangkering yang berlokasi di wilayah Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik.
Sekedar diketahui, bahwa Pantai Karangkering menjadi spot yang cocok dikunjungi karena bisa menikmati pemandangan matahari terbit dan terbenam, yang didukung dengan pepohonan mangrove.
Baca juga: Pantau Destinasi Wisata, Pemkab Banyuwangi Terjunkan Tim Siaga Nataru
Perahu-perahu nelayan di sekitar yang terparkir di pinggiran pantai, juga menambah kesan eksotis untuk spot foto dari atas jembatan kayu atau geladak tanpa sisi.
Kepala Bidang Destinasi Disparbud Gresik, Achmad Shobiron pun mengapresiasi peran aktif dari pemuda setempat. Sebab dengan semangat mereka akhirnya dapat memunculkan objek daya tarik wisata baru di Gresik.
Baca juga: Peraih Emas SEA Games 2025, Atlet Panjat Tebing Asal Gresik Kunjungi Tempat Latihan
“Namun demikian, jika sudah dilaunching dan mulai dikenal yang harus dijaga adalah konsistensi atau istiqomah dalam menjaga dan merawat, serta menjaga kesinambungan tata kelola destinasi,” tegasnya.
Menurutnya, dengan semakin banyak pemuda yang peduli lingkungan masing-masing akan menunjukkan tingkat kesadaran atas keindahan di sekitarnya. Karena lingkungan tersebut bisa berpotensi terciptanya obyek daya tarik wisata baru.
Baca juga: Siswi Smamsatu Gresik Sumbang Medali Emas untuk Indonesia di SEA Games 2025 Thailand
Ketua Karang Taruna Kartikajaya Desa Karangkering, M. Syahrul menyampaikan rasa terimakasih kepada semua pihak yang sudah mendukung peran pemuda. Sehingga diharapkan ke depannya bisa menjadi motivasi untuk terus mengembangkan kreatifitas pemuda setempat.
“Semoga pengecatan ini menjadikan Pantai Karangkering ini semakin indah dan menjadi obyek daya tarik wisata baru di Kabupaten Gresik,” tambah Kepala Desa Karang Kiring Dedik Hartono. Dsy3
Editor : Redaksi