Remaja Korban Tenggelam di DAM Balongsono Jombang Ditemukan Meninggal

Reporter : Redaksi
Evakuasi korban yang dilakukan petugas. Foto SP/Sarep

SURABAYAPAGI.COM, Jombang - Korban tenggelam remaja asal Desa Betek Kecamatan Mojoagung, Alvian Afandi (19) di bendungan Balongsono Desa Talunkidul, Kecamatan Sumobito, Kabupaten Jombang, ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

Alvian, dilaporkan tenggelam setelah berenang bersama teman-temannya di DAM Balongsono usai bermain sepakbola, pada Sabtu sekira pukul 14.30 WIB.

Baca juga: Remaja di Bojonegoro Diduga Tenggelam di Bengawan Solo

Korban sedang mandi di bendungan Balongsono yang saat itu airnya sedang mengalami ketinggian sekitar 6 meter.

Namun takdir berkata lain, Alvian berenang terlalu menengah sehingga tidak bisa kembali di tepian dan tenggelam.

"Ada 8 orang selesai bermain bola kemudian mandi di dam balongsono 3 orang, kemudian korban sampai di tengah tidak kuat menepi karena derasnya arus," jelas Komandan Tim Basarnas Jawa Timur, Andy Pamuji, Minggu (21/1/2024).

Baca juga: Terjatuh dari Kapal, ABK di Probolinggo Tewas

Tentu saja ia berusaha meminta tolong dengan melambaikan tangan, namun kedua temanya tidak berhasil menolong korban.

"Kedua teman berusaha menolong sementara korban cenderung memberontak dan arusnya kencang akhirnya korban tidak bisa di selamatkan," ujarnya.

Saat ini, korban telah ditemukan setelah sehari pencarian, korban ditemukan pada Minggu pukul 12.40 WIB dalam keadaan meninggal dunia.

Baca juga: Nelayan di Tuban Tewas Tenggelam saat Melaut

"Korban ditemukan dengan tehnik manual pada jarak 2 meter sampai 4 meter dari TKM," jelasnya.

Usai dievakuasi, jenazah korban dibawa ke Puskesmas Kecamatan Sumobito kemudian dibawa kerumah duka.sar

Editor : Redaksi

Ekonomi dan Bisnis
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru