Supervisi Operasi Pekat Semeru 2024 Polres Pasuruan Kota

surabayapagi.com
Supervisi Operasi Pekat Semeru tahun 2024 yang dilaksanakan di Polres Pasuruan Kota, Selasa (26/3/2024).

SURABAYA PAGI, Pasuruan- Polresta Pasuruan – Sebanyak sembilan Polres di wilayah Polda Jawa Timur mengikuti Supervisi Operasi Pekat Semeru tahun 2024 yang dilaksanakan di Polres Pasuruan Kota, Selasa (26/3/2024).

Sembilan Polres itu adalah Polres Pasuruan, Polres Pasuruan Kota, Polres Probolinggo, Polres Probolinggo Kota, Polres Situbondo, Polres Banyuwangi, Polres Bondowoso, Polres Jember, dan Polres Lumajang.

Baca juga: Sukses 3 Kali Gelar Nobar, Kolaborasi Media Sosial dan Polres Pasuruan Kota Makin Mantap

Kegiatan supervisi ini bertujuan untuk mengevaluasi dan memastikan kesiapan Polres dalam menghadapi Operasi Pekat Semeru yang merupakan salah satu upaya untuk menangani kejahatan dan gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polda Jawa Timur.

Adapun Tim Supervisi
1. AKBP Mohammad Puji, S.H., M.H. selalu Ketua Tim III
2. Kompol Agung Fitransyah, S.I.K. selaku anggota tim
3. Iptu Sri Wulandari, S.H. Selaku anggota tim
4. Iptu Ahmad Poniyem,S.H. selaku anggota tim
5. Aipda Ary Bagus Wicaksono, S.H. selaku anggota tim
6. Briptu Defi Septiani Wulandari selaku anggota tim
7. Briptu Ghaly Astungkoro selaku anggota tim

Baca juga: Kapolres Pasuruan Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Ketupat 2024

Dalam kesempatannya, Wakapolres Pasuruan Kota Kompol Andria Diana Putra, S.E., M.H., menyampaikan, selamat datang kepada Tim Supervisi dan 8 Polres Jajaran Polda Jawa Timur, semoga dengan pelaksanaan supervisi ini dapat mengevaluasi dan memastikan kesiapan Polres dalam menghadapi operasi Pekat Semeru.

Tim Supervisi selanjutnya melakukan pengecekan terhadap kesiapan personel, peralatan, dan strategi operasi yang akan dilakukan. Mereka juga memberikan arahan-arahan untuk meningkatkan efektivitas Operasi Pekat Semeru.

Baca juga: Personil Polsek Purwosari Pasang Himbauan Mudik Aman 2024

Diharapkan dengan adanya supervisi ini, Polres jajaran Polda Jawa Timur dapat meningkatkan kualitas dan performa dalam melaksanakan operasi Pekat Semeru demi terciptanya keamanan dan ketertiban di wilayah Jawa Timur. ZIs/nur

Editor : Redaksi

Ekonomi dan Bisnis
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru