Dongkrak Perekonomian Daerah, Pemkab Pasuruan Siapkan Revitalisasi Pasar Wisata Cheng Hoo

surabayapagi.com
Bupati Pasuruan Rusdi Sutejo (tengah mengenakan topi) saat meninjau Pasar Wisata Cheng Hoo di Kecamatan Pandaan, Pasuruan, Jawa Timur. SP/ PSR

SURABAYAPAGI.com, Pasuruan - Sebagai upaya mendongkrak perekonomian daerah, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pasuruan akan segera merevitalisasi Pasar Wisata Cheng Hoo di Kecamatan Pandaan, Pasuruan, Jawa Timur, pada tahun 2026 mendatang.

Bupati Pasuruan Rusdi Sutejo mengungkap, proyek revitalisasi pasar ini masuk dalam proyeksi utama untuk dilakukan revitalisasi berskala besar sehingga ia menilai pengelolaannya harus tertib mulai tahun ini.

Baca juga: Anggarkan APBD, Pemkab Pasuruan Perbaiki Ratusan RTLH per 2026

"Revitalisasi tahun depan sudah berjalan, ini proses detail gambar kerja atau detail engineering design (DED) sedang dikerjakan,” ujar Bupati Rusdi, Selasa (16/09/2025).

Lebih lanjut, tak hanya revitalisasi saja, namun Rusdi juga menekankan sisi kebersihan pasar. Pasalnya, kondisi pasar wisata itu memerlukan sejumlah pembenahan secara besar-besaran terutama di sektor kebersihan pasar.

Banyaknya sampah yang berserakan di sekitar pasar hingga ke area kios-kios pedagang di nilainya dapat mengurangi minat pengunjung dalam melakukan transaksi.

Baca juga: Pemerintah Kabupaten Pasuruan: Layanan Klinik Gigi Spesialis Terpadu RSUD Bangil

Rusdi pun meminta seluruh elemen yang hadir di pasar tersebut untuk tertib dalam menjaga kebersihan. Ia menegaskan para penyewa kios-kios harus bisa menjaga kebersihan sekitar kiosnya demi dapat menarik pembeli.

"Tinggal selanjutnya kita tunggu inovasi dari pengelola pasar, yang nantinya akan berkoordinasi dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Pasuruan. Semua harus taat aturan, kalau tidak taat aturan, akan kami evaluasi," kata Rusdi.

Baca juga: Bupati: Warga Pasuruan Mendapatkan Pelayanan Kesehatan Terbaik

Sehingga, komitmen bersama seluruh pihak dapat menjadi pondasi kuat untuk menguatkan popularitas Pasar Wisata Cheng Hoo yang dinilainya sudah cukup populer dan menjadi salah satu destinasi wisata favorit di kalangan masyarakat luar Pasuruan.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Pasuruan, Mita Kristiani, menyatakan siap menjalankan arahan Bupati. Diantaranya, beberapa pekerjaan rumah yang perlu dibenahi dan ditata. Misalnya terkait penataan parkiran pasar, lapak atau kios yang terlalu besar, hingga peningkatan SDM. ps-01/dsy

Editor : Desy Ayu

Ekonomi dan Bisnis
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru