Herman Khaeron: Retreat Demokrat Jatim untuk Perkuat Peran Partai di Tengah Rakyat

Reporter : Redaksi
Sekjen Demokrat Herman Khaeron saat membuka Retreat Fraksi Demokrat Jatim di Surabaya, Sabtu 31/1/2026.

SURABAYA, SURABAYAPAGI.COM — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Jawa Timur menggelar retreat kader sebagai upaya memperkuat strategi dan soliditas internal partai. Kegiatan ini menjadi bagian dari konsolidasi menyeluruh Demokrat dalam menghadapi dinamika politik nasional, termasuk persiapan menuju Pemilu 2029.

Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat, Herman Khaeron, menegaskan bahwa retreat tersebut merupakan gagasan langsung Presiden ke-6 Republik Indonesia sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Baca juga: Demokrat Jatim Gelar Retreat, Emil Dardak Sebut Momentum Refleksi dan Pengabdian

Menurut Herman, gagasan SBY bertujuan memberikan penajaman langkah strategis bagi pengurus di tingkat DPD dan DPC agar lebih adaptif, responsif, dan terarah dalam menjalankan fungsi partai di tengah masyarakat.

“Ini menjadi gagasan Pak SBY dalam rangka memberikan penajaman langkah-langkah strategis di DPD dan DPC. Ada aturan-aturan penting yang harus dipahami bersama untuk meningkatkan peran dan fungsi partai di masyarakat,” ujar Herman Khaeron di Surabaya, Sabtu (31/01/2026).

Herman menekankan bahwa Partai Demokrat dituntut untuk semakin inovatif dalam merespons berbagai persoalan yang dihadapi masyarakat. Ia menilai, peran partai politik tidak hanya sebatas kontestasi kekuasaan, tetapi juga harus hadir sebagai bagian dari solusi atas persoalan sosial, ekonomi, dan kebangsaan.

“Demokrat harus menjadi partai yang solutif dalam menjawab problematika masyarakat. Kehadiran kader di semua tingkatan harus benar-benar dirasakan manfaatnya oleh rakyat,” tegasnya.

Selain penajaman strategi eksternal, retreat ini juga difokuskan pada penguatan internal partai. Herman menilai soliditas dan solidaritas kader menjadi kunci utama dalam memperkuat posisi Partai Demokrat ke depan.

Baca juga: Prabowo Sentil Penganalisis Kabinet Pecah, PKB, Golkar dan Demokrat Bereaksi

“Perjuangan kita harus dilakukan secara solid dan dilandasi solidaritas yang kuat. Ini menjadi penguatan partai agar Demokrat semakin kokoh menghadapi dinamika politik nasional,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Herman juga memaparkan roadmap Partai Demokrat menuju Pemilu 2029. Salah satu target utama adalah memperluas basis kekuatan partai melalui peningkatan keterwakilan di lembaga legislatif, baik di tingkat pusat maupun daerah.

“Semakin banyak daerah yang kita menangkan, semakin banyak kursi yang kita peroleh. Artinya, semakin besar pula kekuatan Partai Demokrat untuk memperjuangkan kepentingan rakyat,” jelasnya.

Penguatan struktur partai hingga ke tingkat paling bawah juga menjadi perhatian serius DPP Partai Demokrat. Herman menyebut, penguatan Pengurus Anak Cabang (PAC) di tingkat kecamatan serta pembentukan dan penguatan ranting di desa dan kelurahan menjadi agenda prioritas.

Baca juga: Empat Akun Medsos Repotkan SBY

“Kami memberikan perhatian besar pada PAC. Ke depan, struktur PAC harus diperkuat dan ditopang dengan keberadaan ranting di setiap desa atau kelurahan,” terangnya.

Ia optimistis, apabila struktur partai dari tingkat pusat hingga ranting dapat dibangun secara solid dan berkelanjutan, maka Partai Demokrat akan semakin dekat dengan masyarakat dan mampu menjalankan fungsi representasi secara maksimal.

“Jika ini bisa terbangun dengan baik, maka Partai Demokrat akan benar-benar menjadi bagian dari solusi bagi bangsa dan negara,” pungkas Herman. rko

Editor : Redaksi

Ekonomi dan Bisnis
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru