Ramadhan, Pemkab Lamongan Jemput Bola Layani Adminduk

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Bupati saat menyerahkan KK dan KTP ke warga Desa Pataan Sambeng. SP/MUHAJIRIN KASRUN
Bupati saat menyerahkan KK dan KTP ke warga Desa Pataan Sambeng. SP/MUHAJIRIN KASRUN

i

SURABAYAPAGI.COM, Lamongan - Bulan ramadhan selain dimanfaatkan untuk meningkatkan ibadah,  Pemkab Lamongan ambil momen dengan mendekatkan layanan kepada masyarakat. Salah satunya dengan jemput bola memberikan layanan pengurusan administrasi kependudukan (adminduk), seperti yang di gelar di halaman Masjid Baitul Muttaqin Desa Pataan Kecamatan Sambeng.

"Pemerintah Kabupaten Lamongan melakukan upaya jemput bola dalam melayani administrasi kependudukan yang manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat," kata bupati Yuhronur Efendi saat menyerahkan tanda kartu penduduk bagi perwakilan warga Pataan.

Seperti diungkapkan Denny Widya Indriyanti, warga Desa Pataan Kecamatan Sambeng, dengan hadirnya pelayanan adminduk di tengah-tengah masyarakat desa sangat memudahkan dan dinilai efisien.

“Saya tadi mengurus KK, sangat cepat langsung jadi di tempat. Apalagi petugasnya langsung datang ke desa ya, sangat memudahkan warga desa,” ungkap Widya, sapaan akrabnya usai mengakses pelayanan adminduk di mobil keliling.

Selain widya, ada juga Ririt Masfufah dan Silvya Yulia Astuti. Keduanya sedang mengurus Kartu Identitas Anak (KIA). “Kehadiran mobil layanan catatan sipil ini sangat baik, tinggal membawa syarat-syaratnya, tidak menunggu waktu lama langsung jadi. Tidak perlu mengurus jauh-jauh ke kota,” ucap Ririt Masfufah.

 

Tak hanya pelayanan administrasi kependudukan saja, melalui kegiatan safari ramadhan, Pemkab Lamongan menghadirkan berbagai fasilitas pelayanan publik yang dapat dinikmati oleh masyarakat setempat, seperti layanan jemput bola vaksinasi tahap 1, 2, dan Booster, pelayanan pemeriksaan kesehatan, pelayanan konsultasi perizinan, perpustakaan keliling hingga pelayanan perbankan yang bisa dimanfaatkan warga dalam membayar pajak.

Dengan berbagai layanan jemput bola yang dilakukan pemkab ini, Bupati Lamongan Yuhronur Efendi berharap masyarakat semakin merasakan kehadiran pemerintah. Semakin merasa aman, terbantu dan termudakan.

“Semoga kegiatan safari Ramadhan ini membawa manfaat kepada masyarakat, dengan berbagai pelayanan yang terus didekatkan ini dapat membantu masyarakat dalam mengakses berbagai pelayanan. Semoga ikhtiar kita mampu mewujudkan kejayaan Lamongan yang berkeadilan,” ujar bupati.

Selain menghadirkan layanan publik, melalui safari ramadhan, Pemkab Lamongan juga berupaya membantu mencukupi kebutuhan sembako agar harganya tetap stabil dengan pasar sembako murah yang terbukti sangat bermanfaat. Hal ini terbukti dari antusiasme warga saat Hadir pula dalam kegiatan tersebut, Wabup Abdul Rouf, Sekda Moh Nalikan serta seluruh kepala OPD Pemkab Lamongan. jir

Berita Terbaru

Setelah Diancam Digugat, Satpol PP Lamongan Segera Tertibkan Toko Kelontong 24 Jam

Setelah Diancam Digugat, Satpol PP Lamongan Segera Tertibkan Toko Kelontong 24 Jam

Selasa, 13 Jan 2026 15:51 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:51 WIB

SURABAYAPAGI.com, Lamongan – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Lamongan akhirnya angkat bicara, terkait maraknya toko kelontong yang beroperasi s…

Diduga Gelapkan Dana Desa Rp370 Juta, Pemuda Lira Laporkan Kades Mliriprowo ke Kejaksaan

Diduga Gelapkan Dana Desa Rp370 Juta, Pemuda Lira Laporkan Kades Mliriprowo ke Kejaksaan

Selasa, 13 Jan 2026 15:33 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:33 WIB

SURABAYAPAGI.com, Sidoarjo - Organisasi kepemudaan, Pemuda  Lumbung Informasi Rakyat (Pemuda - Lira) mendatangi kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Sidoarjo, …

Tongkat Komando Kapolres Blitar Kota Resmi Diserahkan ke Kapolres Blitar Kota yang Baru

Tongkat Komando Kapolres Blitar Kota Resmi Diserahkan ke Kapolres Blitar Kota yang Baru

Selasa, 13 Jan 2026 15:15 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:15 WIB

SURABAYAPAGI.com, Blitar - Tongkat komando Polres Blitar Kota resmi beralih, dan kursi kedudukan Kapolres Blitar Kota resmi  diduduki oleh AKBP Kalfaris …

Pesona Alami Kedung Cinet, di Gandrung-gandrung Grand Canyon Mini Jombang

Pesona Alami Kedung Cinet, di Gandrung-gandrung Grand Canyon Mini Jombang

Selasa, 13 Jan 2026 14:56 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:56 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jombang - Keajaiban alam berupa ngarai sempit dengan aliran sungai jernih yang dikenal dengan nama Kedung Cinet kerap dijuluki sebagai Grand…

Menariknya Destinasi Wisata Mloko Sewu, Suguhkan Hamparan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Menariknya Destinasi Wisata Mloko Sewu, Suguhkan Hamparan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Selasa, 13 Jan 2026 14:45 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:45 WIB

SURABAYAPAGI.com, Ponorogo - Destinasi wisata Mloko Sewu yang berlokasi di Desa Pupus, Kecamatan Ngebel, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur menyuguhkan hamparan…

Sudah Siap Dipesan, Harga Skuter Listrik Suzuki e-Access Sentuh Rp35 Jutaan

Sudah Siap Dipesan, Harga Skuter Listrik Suzuki e-Access Sentuh Rp35 Jutaan

Selasa, 13 Jan 2026 14:20 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:20 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Pemesanan skuter listrik pertama Suzuki Motorcycle India yang bernama e-Access, secara resmi sudah bisa dapat di seluruh jaringan…