Cawapres Prabowo Masih Misteri, Nama Cak Imin dan Mahfud Md Masuk Nominasi

author surabayapagi.com

- Pewarta

Selasa, 02 Mei 2023 10:28 WIB

Cawapres Prabowo Masih Misteri, Nama Cak Imin dan Mahfud Md Masuk Nominasi

i

Menko Polhukam Mahfud MD (kiri), Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (tengah) dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin (kanan). SP/ SBY

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Menjelang Pemilihan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden (Capres dan Cawapres) 2024 mendatang, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto menyebut sudah mengantongi nama untuk menjadi pendampingnya nanti yang sosoknya hingga kini masih misterius.

Menanggapi hal tersebut, Direktur IndoStrategi Research and Consulting Arif Nurul Imam mengatakan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin memiliki potensi menjadi tokoh yang dipilih Prabowo, lantaran petinggi Gerindra sempat menyebut nama Cak Imin.

Baca Juga: PKB Beri Sinyal Lampu Hijau Kepada H. Slamet Junaidi

"Terkait siapa bakal cawapres Prabowo memang masih terjadi beberapa nama yang beredar, termasuk nama Ketua Umum PKB Cak Imin. Indikasi demikian juga terlontar dari beberapa petinggi Partai Gerindra, bahwa yang paling potensial mendampingi Prabowo adalah Cak Imin," kata Arif, Selasa (02/05/2023).

Menurutnya, Cak Imin memiliki peluang cukup besar untuk mendampingi Prabowo. Cak Imin menurutnya memiliki bargaining yang tinggi sebagai Ketum PKB.

"Sejauh mana peluang Cak Imin jadi pendamping Prabowo? Peluangnya saya kira cukup besar lantaran memiliki bargaining yang tinggi sebagai Ketua umum PKB," ucapnya.

Meski begitu, ada juga tokoh lain yang berpotensi menjadi cawapres Prabowo. Yakni Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar hingga Menko Polhukam Mahfud Md.

Baca Juga: Cak Imin Penuhi Panggilan KPK Hari ini: Kenakan Kemeja Putih, Tak Banyak Berkomentar

"Saya kira ada banyak tokoh yang masuk nominasi mendampingi Prabowo seperti: Mahfud Md, Erick Tohir, Khofifah Indar Parawansa, Airlangga Hartarto," ujarnya.

Namun, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengaku hingga saat ini belum mendapatkan lamaran untuk menjadi bakal calon wakil presiden (cawapres) dari pihak manapun termasuk dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

Sebelumnya, Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto enggan membeberkan nama tersebut ke publik. "Cawapres sudah di kantong saya. Kalian mau tahu? Kriteria wakil presiden adalah wakil negara Indonesia. Mau lagi? Mau kisi-kisi? dia kalau tidak pria, dia kalau tidak perempuan," ujar Prabowo.

Baca Juga: Viral, Elite PKB Janjikan BBM 'Gratis' Jika Cak Imin Menang di Pemilu 2024

Menurut Prabowo, akan ada waktunya untuk mengumumkan sosok yang akan mendampinginya pada Pilpres 2024. Ia sengaja tidak ingin buru-buru mengumumkan sosok itu.

"Masih perlu lagi? Pada saatnya akan diumumkan. Kalau cepat diumumkan, tidak ada seru. Politik harus dibikin seru, tapi indah. Jangan dibikin tegang, santai saja," ungkapnya.

"Kita yang penting bangsa ini sejuk dan rukun. Yang penting, Gerindra tidak boleh sombong. Semakin kita berisi, semakin kita merunduk. Selalu menghormati orang," sambung Menteri Pertahanan RI itu. dsy/dc

Editor : Desy Ayu

BERITA TERBARU