Hore! Persebaya Boleh Main Lagi di Stadion GBT

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya. Foto: Diskominfo Surabaya.
Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya. Foto: Diskominfo Surabaya.

i

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah mengizinkan penggunaan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) untuk markas Persebaya Surabaya.

Kepastian ini disampaikan Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi usai bertemu Kementerian PUPR di Jakarta, Kamis (11/5/2023). Dalam kunjungan ke Jakarta tersebut, Eri Cahyadi disambut Direktur Prasarana Strategis Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR, Essi Asiah.

Eri Cahadi datang ke Jakarta bersama Asisten II Irvan Widiyanto, Kadisbudporapar Wiwiek Widayati dan perwakilan Manajemen Persebaya Nanang Prianto.

"Saya datang bersama perwakilan manajemen Persebaya ke PUPR di Jakarta pada Kamis (11/5/2023). Kami meminta izin penggunaan Stadion GBT untuk laga Persebaya. Semuanya berjalan dengan baik dan diizinkan," kata Eri Cahyadi, Kamis (11/5/2023).

Dengan diizinkannya Persebaya berlaga di GBT, Wali Kota yang akrab disapa Cak Eri itu berharap agar suporter, khususnya Bonek dapat ikut menjaga stadion itu.

Pasalnya, stadion GBT tidak hanya menjadi kebanggaan Surabaya dan Persebaya saja, melainkan juga Indonesia. Sebab, kualitas stadion itu telah bertaraf internasional.

"Semoga kabar baik ini menyemangati kita semua untuk mendukung Persebaya lebih total, menyemangati kita semua untuk terus membina pemain-pemain muda kebanggaan bangsa," ujarnya.

Sementara itu, Direktur Prasarana Strategis Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR Essi Asiah turut memberikan dukungan kepada Pemkot Surabaya dan Persebaya untuk menggunakan Stadion GBT.

Ia juga menyampaikan pesan, agar pemkot dan Persebaya dapat menjaga dan memelihara dengan baik Stadion GBT ketika digunakan selama pertandingan.

“Tanpa dipelihara, nanti bisa tidak baik lagi. Selamat bertanding sukses untuk semua pemain sepak bola Indonesia,” pesan Essi.

Stadion GBT menjadi salah satu venue Piala Dunia U-20 2023 yang belakangan batal digelar, mengalami renovasi berbagai fasilitas tambahan yang ditangani langsung Kementerian PUPR.

Karena pengelolaan masih berada di pihak Kementerian PUPR, belum dilimpahkan kembali ke Pemkot Surabaya, maka sementara izin penggunaan melewati administrasi yang panjang.

Maka dari itu, Cak Eri bersama perwakilan manajemen Persebaya berangkat ke Jakarta untuk meminta izin ke Kementerian PUPR. Pertemuan tersebut pun membawa kabar gembira karena Kementerian PUPR mengizinkan Stadion GBT digunakan untuk laga Persebaya. sb

Berita Terbaru

Setelah Diancam Digugat, Satpol PP Lamongan Segera Tertibkan Toko Kelontong 24 Jam

Setelah Diancam Digugat, Satpol PP Lamongan Segera Tertibkan Toko Kelontong 24 Jam

Selasa, 13 Jan 2026 15:51 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:51 WIB

SURABAYAPAGI.com, Lamongan – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Lamongan akhirnya angkat bicara, terkait maraknya toko kelontong yang beroperasi s…

Diduga Gelapkan Dana Desa Rp370 Juta, Pemuda Lira Laporkan Kades Mliriprowo ke Kejaksaan

Diduga Gelapkan Dana Desa Rp370 Juta, Pemuda Lira Laporkan Kades Mliriprowo ke Kejaksaan

Selasa, 13 Jan 2026 15:33 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:33 WIB

SURABAYAPAGI.com, Sidoarjo - Organisasi kepemudaan, Pemuda  Lumbung Informasi Rakyat (Pemuda - Lira) mendatangi kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Sidoarjo, …

Tongkat Komando Kapolres Blitar Kota Resmi Diserahkan ke Kapolres Blitar Kota yang Baru

Tongkat Komando Kapolres Blitar Kota Resmi Diserahkan ke Kapolres Blitar Kota yang Baru

Selasa, 13 Jan 2026 15:15 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 15:15 WIB

SURABAYAPAGI.com, Blitar - Tongkat komando Polres Blitar Kota resmi beralih, dan kursi kedudukan Kapolres Blitar Kota resmi  diduduki oleh AKBP Kalfaris …

Pesona Alami Kedung Cinet, di Gandrung-gandrung Grand Canyon Mini Jombang

Pesona Alami Kedung Cinet, di Gandrung-gandrung Grand Canyon Mini Jombang

Selasa, 13 Jan 2026 14:56 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:56 WIB

SURABAYAPAGI.com, Jombang - Keajaiban alam berupa ngarai sempit dengan aliran sungai jernih yang dikenal dengan nama Kedung Cinet kerap dijuluki sebagai Grand…

Menariknya Destinasi Wisata Mloko Sewu, Suguhkan Hamparan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Menariknya Destinasi Wisata Mloko Sewu, Suguhkan Hamparan Perbukitan Hijau yang Eksotis

Selasa, 13 Jan 2026 14:45 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:45 WIB

SURABAYAPAGI.com, Ponorogo - Destinasi wisata Mloko Sewu yang berlokasi di Desa Pupus, Kecamatan Ngebel, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur menyuguhkan hamparan…

Tahun 2026 ATR/BPN, Kabupaten Lamongan Targetkan 20.000 Bidang Tanah Bersertifikat

Tahun 2026 ATR/BPN, Kabupaten Lamongan Targetkan 20.000 Bidang Tanah Bersertifikat

Selasa, 13 Jan 2026 14:33 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 14:33 WIB

SURABAYAPAGI.com, Lamongan - Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) di Lamongan secara serantak selama ini sudah berjalan dengan baik. Terbaru,…