Porprov Jatim 2025, Kota Malang Ajukan Diri Jadi Tuan Rumah

author surabayapagi.com

- Pewarta

Jumat, 16 Jun 2023 14:53 WIB

Porprov Jatim 2025, Kota Malang Ajukan Diri Jadi Tuan Rumah

i

KONI Kota Malang.

SURABAYAPAGI.COM, Malang - Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Malang tengah mengajukan diri sebagai tuan rumah pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim di tahun 2025 mendatang.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Umum KONI Kota Malang Djoni Sudjatmoko saat pelantikan pengurus KONI Kota Malang periode 2023-2027 di gedung DPRD Kota Malang pada Kamis (15/6/2023). 

Baca Juga: PBSI Gelar Kejurkot Wali Kota Malang 2023

"KONI Kota Malang sudah lapor untuk mengusulkan ke Gubernur, yakni permohonan agar Porprov IX pada tahun 2025 ditempatkan di Kota malang dan sekitarnya. Semoga dapat dikabulkan,” kata Djoni, Kamis (15/6/2023).

Djoni mengatakan bahwa pihaknya telah mengajukan perbaikan sarana prasarana penunjang olahraga yang ada di Kota Malang.

“Tentu perlu ada pembenahan infrastruktur saraba prasarana sebagai kesiapan ajang bergengsi tersebut. Kita sudah mengajukan peningkatan anggaran untuk perbaikan sarana prasarana yang ada di Kota Malang,” ujarnya.

“Tahun 2023 ini sedang berjalan dari Disporapar untuk perbaikan jadi tahun 2024 lebih ditingkatkan. Masih ada cukup waktu untuk mempersiapkan sebagai tuan rumah di Porprov 2025," imbuhnya.

Menurutnya, jika Kota Malang terpilih sebagai tuan rumah, maka dapat mempengaruhi perekonomian Kota Malang. Apalagi saat ini Kota Malang tengah mengembangkan sport tourism atau wisata olahraga.

"Kami berusaha membangkitkan sport tourism, sport edu, dan sport industry. Ini semua menunjang supaya gairah berolahraga dan prestasi meningkat. Kalau sudah meningkat, besar harapan kita di Porprov 2025 bisa meraih prestasi yang selama ini dianggap tidak mungkin," terangnya.

Baca Juga: KONI Kota Malang Gelar Audiensi dengan Forki

Sementara itu, Wali Kota Malang, Sutiaji mengatakan, setelah adanya kegiatan Forum Olahraga Daerah (Forda) yang sukses digelar di Kota Malang, tak menutup kemungkinan Porprov Jatim 2025 juga bisa terlaksana di Kota Malang.

"Tidak menutup kemungkinan ya. Kemarin Forda di Malang terus nanti Porprov 2025 juga di Malang," kata Sutiaji, Kamis (15/6/2023).

Dengan adanya rencana Kota Malang sebagai tuan rumah Porprov Jatim 2025, Sutiaji menyebut ini menjadi potensi besar untuk bisa membangkitkan sport tourism yang memang sudah di idam-idamkan Kota Malang. Tentunya peluang tersebut harus dimanfaatkan dengan baik oleh Kota Malang.

Apalagi event olahraga tersebut menjadi konsep pemberdayaan ekonomi yang berkesinambungan. Sehingga UMKM Kota Malang pun dapat terkena imbas positif dari sport tourism.

Baca Juga: Djoni Sudjatmiko Jadi Kandidat Ketum KONI Malang, FASI Malang Beri Dukungan

"Sekarang negara kita sudah menyadari kekuatan keuangan negara. Salah satu dengan pariwisata di bidang olahraga. Olahraga jadi salah satu sektor dalam menarik masyarakat untuk mempertontonkan kegiatan. Kalau ada event berapa juta orang yang akan datang ke Malang. Ekonomi tentu akan berjalan,” ujarnya.

Orang nomor satu di Kota Malang itu menegaskan bahwa Pemerintah Kota (Pemkot) Malang siap memfasilitasi kebutuhan dalam upaya pembinaan keolahragaan di Kota Malang. Kendati demikian, dukungan tersebut harus dibarengi dengan kesiapan dari KONI Kota Malang.

"Artinya begini, misalnya mengajukan fasilitas salah satu cabor (cabang olahraga), kita rumuskan, misalnya Pemkot tidak mampu ya ke Provinsi, atau bisa langsung ke pusat. Namun KONI juga harus siap, artinya tidak sekadar mengajukan saja," tutupnya. mlg

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU