Workshop Pengembangan Kurikulum

Program Studi S1 Teknologi Pendidikan Menghasilkan Edutechnopreneurship

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Peserta Workshop Pengembangan Kurikulum Program Studi S1, S2, dan S3 Teknologi Pendidikan di Surabaya, Sabtu (02/03/24).
Peserta Workshop Pengembangan Kurikulum Program Studi S1, S2, dan S3 Teknologi Pendidikan di Surabaya, Sabtu (02/03/24).

i

SURABAYAPAGI, Surabaya - Edutechnopreneurship, merupakan rumusan profil lulusan dari Program Studi Sarjana (S1) Teknologi Pendidikan. Demikian salah satu hasil dari workshop pengembangan kurikulum program studi  sarjana (S1), Magister (S2) dan Doktor (S3) yang diselenggarakan oleh Asosiasi Program Studi Teknologi Pendidikan Indonesia (APS TPI) di Surabaya.

Edutechnopreneurship dalam profil lulusan ini dimaknai sebagai kemampuan untuk mengembangkan bisnis dalam bidang teknologi pendidikan, mampu berpikir kritis untuk menghasilkan produk-produk kreatif bidang teknologi pendidikan yang edukatif, dan mampu memasarkan ke masyarakat pengguna.

Profil lain dari lulusan S1 teknologi pendidikan adalah sebagai  praktisi teknologi pendidikan yang diharapkan mampu memfasilitasi pembelajaran dan meningkatkan kinerja sebagai desainer, manager sumber daya pembelajaran, spesialis media, , dan  evaluator dalam bidang pembelajaran.

Workshop pengembangan kurikulum diselenggarakan tanggal 29 Februari-2 Maret 2024 dengan diikuti oleh ketua 65 ketua Program Studi S1, S2, dan S3 teknologi pendidikan dari berbagai perguruan tinggi seluruh Indonesia, antara lain Universitas Negeri Medan, Universitas Negeri Padang, Universitas Sriwijaya, Universitas Negeri Lampung, Universitas Negeri Jakarta, Universitas Pendidikan Indonesia Bandung, Universitas Negeri Yogjakarta, Universitas Negeri Semarang, Universitas Negeri Surabaya, Universitas Negeri Malang, Universitas Pendidikan Ghanesa  Singaraja Bali, Universitas Negeri Makasar, Universitas 11 Maret Surakarta, Universitas Dr.Soetomo (UNITOMO)Surabaya, Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Ambon, Universitas Baturaja Kabupaten OKU Sumatera Selatan, Untirta Banten, UNIPAR Jember, Universitas Kutai Kartanegara Kalimantan Timur, Universitas Ibn. Khaldun Bogor (UIKA) BOGOR, Universitas Lambung Mangkurat Kalimantan Selatan, Universitas Jambi, Universitas Muhammadiyah Jakarta, UKI Toraja, UPRI Makassar, Universitas SAMAWA Sumbawa Busa Tenggara Barat, Universitas Bengkulu, dan Universitas Pelita Harapan Jakarta.

Kegiatan Workshop diawali dengan penyajian materi dari para narasumber, yakni Prof. Dr. Rudi Susilana, M.Si dari Universitas Pendidikan Indonesia Bandung dengan materi implementasi Permedikbudristek nomor 53 tahun 2023 tentang kurikulum dan penyelenggaraan pembelajaran, Prof. Dedi Kuswandi, M.Pd dari Universitas Negeri Malang dengan sajian materi pengembangan standar capaian pembelajaran lulusan program studi teknologi pendidikan program studi teknologi pendidikan.

Kajian materi diakhiri Prof. Dr. Mustaji, M.Pd dari Universitas Negeri Surabaya yang menyampaikan materi pengembangan standar isi dan mata kuliah inti program studi teknologi pendidikan program sarjana, magister, dan doktor.

Workkshop pengembangan kurikulum ini juga menghasilkan rumusan profil lulusan program studi magister  (S2) dan doktor (S3) teknologi pendidikan. Profil lulusan program studi Magister teknologi pendidikan itu adalah sebagai pengembang teknologi pendidikan yang mampu mengembangkan sistem pembelajaran/pelatihan, mendesain pesan pembelajaran, mengembangkan sumber daya pembelajaran.

Lulusan S2 teknologi pendidikan juga bisa menjadi akademisi yakni sebagai dosen yang tugas utamanya melaksanakan tri dharma perguruan tinggi pada program sarjana.  Profil lulusan program studi doktor (S3)  teknologi pendidikan itu adalah sebagai ilmuwaan yang mampu mengembangkan prinsip atau  teori dalam bidang Teknologi Pendidikan dan sebagai akademisi yakni sebagai dosen yang tugas utamanya melaksanakan tri dharma perguruan tinggi pada program S1,S2, dan S3. mtj/ana

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…