SURABAYAPAGI.COM, Lamongan — Tenaga Ahli Utama Kantor Staf Presiden (KSP) Letjen TNI (Purn) Putranto, SH melakukan kunjungan kerja ke Pondok Pesantren Sunan Drajat, Paciran, Lamongan, Rabu (21/8/2025). Kunjungan tersebut dilakukan untuk melihat langsung pelaksanaan program prioritas pemerintah, yakni Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi para santri.
Dalam kesempatan itu, Putranto meninjau dapur umum milik Pondok Pesantren peninggalan Wali Songo ini, didampingi Ketua Yayasan Gus Murrobi Binnur, Direktur Perekonomian Gus Anas Alhifni mulai proses, dan pendistribusian ke penerima manfaat MBG, hingga berdialog langsung dengan Pengasuh Pondok Pesantren Sunan Drajat, KH. Abdul Ghofur.
Putranto mengapresiasi langkah cepat pesantren yang mampu mengelola program ini dengan baik, dan memastikan makanan yang disajikan memenuhi standar gizi.
“Program Makan Bergizi Gratis ini merupakan bagian dari visi Presiden Prabowo untuk meningkatkan kualitas SDM sejak dini. Santri harus sehat dan kuat agar kelak menjadi generasi penerus bangsa yang tangguh,” ujar Putranto.
Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa pemerintah berkomitmen untuk memastikan program MBG berjalan di seluruh daerah, termasuk pesantren dan sekolah-sekolah di pedesaan. “Kami ingin memastikan tidak ada lagi anak-anak yang kekurangan gizi. Dengan tubuh sehat dan otak cerdas, mereka akan lebih siap menghadapi tantangan masa depan,” tambahnya.
Dalam kesempatan itu, selain mengunjungi dapur MBG juga melihat dan berdiskusi langsung dengan para santri saat menikmati makan bergizi gratis di ruangan kelas.
Sementara itu, Pengasuh Pondok Pesantren Sunan Drajat KH. Abdul Ghofur dalam kesempatan itu menyampaikan terima kasih atas perhatian pemerintah. Ia menegaskan bahwa program MBG sangat membantu meringankan beban para wali santri, sekaligus mendukung tumbuh kembang anak-anak pesantren agar lebih sehat dan produktif.
Kunjungan tersebut diakhiri dengan makan bersama antara Letjen Purn Putranto beserta rombongan, dengan pengasuh, keluarga besar ndalem, Sekda, Dandim 0812 dan perwakilan Polres Lamongan, sebagai simbol dukungan terhadap suksesnya program MBG di pesantren. jir
Editor : Moch Ilham