Fitri Carlina Siap Lakukan Program Bayi Tabung

surabayapagi.com
SURABAYAPAGI.COM, Jakarta – Tak pengin setres akibat tak juga hamil setelah musibah keguguran yang dialaminya, Fitri Carlina kini tak lagi melakukan program mengandung. Namun, jika tak juga memiliki momongan, si pelantun Berondong Tua ini, akan melakukan program bayi tabung. Ditemui SURABAYAPAGI.COM, Fitri Carlina mengutarakan, berat badannya turun hingga 7kg. Penurunan berat badan akibat dirinya tidak menjalani program hamil. "Sekarang saya enggak lagi melakukan program hamil, jadi berat badan saya turun hingga 7 kg, sebelumnya jumbo," ucap Fitri Carlina saat ditemui di Senayan, Jakarta Pusat beberapa waktu lalu. Urai wanita bersuamikan pilot bernama Hendra Sumenap ini, setelah mengalami keguguran dirinya tak lagi melakukan program hamil. Semua berjalam alami saja. "Yah, alami aja. Menjaga makanan sehat dan mengikuti anjuran dokter. Semisal, suami tidak memakai CD yang kencang, tidak mandi air panas," terang Fitri. Dan untuk kesibukan dirinya di dunia hingar bingar musik, Fitri tidak menerima job menyanyi dari luar daerah yang sulit dijangkau. "Terimanya, daerah yang mudah dijangkau transfortasi. Kalo daerah terpencil, enggak dulu,ah...," tuntas Fitri. ds

Editor : Redaksi

Ekonomi dan Bisnis
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru