Papasan Dengan Polisi Usai Tawuran, Remaja Jaksel Diamankan

surabayapagi.com
Penangkapan Enam Remaja Jaksel Tawuran.

 

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Enam orang remaja diamankan di wilayah Pasar Minggu, Jakarta Selatan (Jaksel) setelah melakukan tawuran.

Baca juga: Terlibat Tawuran, 8 Pemuda Diamankan Polisi

Hal ini dikonfirmasi oleh Kasat Samapta Polres Metro jakarta Selatan AKBP Rosa Witarsa, Minggu (08/10/2023).

"Mengamankan enam remaja. Mereka itu sudah selesai tawuran," ujat Rosa.

Adapun remaja yang diamankan masih berusia 17 hingga 21 tahun. Remaja tersebut berinisial, MR (17), RM (21), MF (17), MA (17), MI (18) dan FM (18). 

Baca juga: Tewaskan 1 Orang, Tawuran di Surabaya untuk Dapat Pengakuan dan Disegani

Rosa mengatakan mulanya tim Patroli Perintis Presisi berpatroli di sekitar lokasi. Polisi berpapasan dengan para remaja itu dan curiga.

"Kita berpapasan dengan dua pengendara roda dua, dan mereka semua berbonceng tiga. Lalu tim memberhentikan mereka untuk memeriksa pemuda tersebut tetapi mereka tidak kooperatif dan berusaha melarikan diri," ujarnya.

Baca juga: Cegah Perang Sarung dan Tawuran saat Ramadan, Satpol PP Surabaya Gencarkan Patroli Asuhan Rembulan

Saat kejar-kejaran terjadi, senjata tajam (sajam) yang dibawa mereka terjatuh dari motor. Pihak kepolisian pun berhasil mengamankan keenam pelaku beserta barang bukti yang ada.

"Saat menghindari petugas sajam mereka jatuh dari motor. Kemudian tim mengejar mereka dan berhasil mengamankan 6 pemuda tersebut berikut barang bukti. Barang buktinya dua celurit satu stik golf dan dua buah sepeda motor," tambahnya. ac

Editor : Redaksi

Ekonomi dan Bisnis
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru