HUT ke-44 Dekranas Jatim: Isye Dorong IKM/UKM Unggulan Gebrak Pasar Dunia

Reporter : Lailatul Nur Aini
Momen peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-44 Dewan Kerajinan Nasional di Showroom Dekranasda Jatim, Surabaya, pada Minggu (03/03/2024). SP/ Biro Adpim Pemprov Jatim

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Penjabat (Pj) Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Provinsi Jawa Timur, Isye Adhy Karyono, memeriahkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-44 Dewan Kerajinan Nasional di Showroom Dekranasda Jatim, Surabaya, pada Minggu (03/03/2024).

Dalam acara tersebut, Isye menyampaikan pentingnya peran Dekranasda Jatim sebagai mitra pemerintah dalam membina Usaha Kecil Menengah (UKM) serta melestarikan budaya daerah.

Baca juga: Tingkatkan Perekonomian, 'Iki Malang Ker' Tampilkan Produk Unggulan UMKM

"Dekranasda hadir sebagai mitra pemerintah dalam membina setiap daerah menciptakan produk-produk unggulannya," ujar Isye, Minggu (03/03/2024).

Isye juga menegaskan perlunya meningkatkan komunikasi, kolaborasi, dan sinergi dengan pemerintah dan elemen lain di Jawa Timur.

"Dengan sinergi yang optimal, kita dapat meningkatkan kualitas IKM dan UKM sehingga bisa bersaing di pasar dalam dan luar negeri," katanya.

Baca juga: Puluhan UMKM Jatim Ikuti Pameran Fiesta Ramadhan

Menyoroti peran regenerasi pengrajin, Isye mengajak untuk mengembangkan sumber daya pengrajin melalui regenerasi perajin.

"Bulan Mei mendatang, Dekranas akan menyelenggarakan kegiatan akbar rangkaian HUT Dekranas di Surakarta. Untuk itu, saya berharap seluruh OPD terkait dapat ikut berpartisipasi serta mendukung kegiatan tersebut," terang istri dari PJ Gubernur Adhy Karyono itu.

Baca juga: Disperdagin Kota Kediri Adakan Fasilitasi Sertifikasi Halal

Isye juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus yang hadir pada peringatan HUT Dekranas ke-44.

"Dengan harapan seiring bertambahnya usia Dekranas, pelaku produk kriya dan wastra Jawa Timur binaan Dekranasda Jatim akan terus bertumbuh dan bersama-sama memajukan dan melestarikan warisan bangsa," pungkasnya. Ain

Editor : Desy Ayu

Ekonomi dan Bisnis
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru