Karyawati Toko di Blitar Jadi Korban Penipuan, Pelaku Terekam CCTV

Reporter : Lestariyono Blitar
Tangkapan layar CCTV di lokasi saat kejadian. SP/Lestariono

SURABAYAPAGI.COM, Blitar – sebuah took yang berada di Kelurahan Kauman Kecamatan Srengat Kabupaten Blitar menjadi sasaran penipuan. Akibatnya, pemilik took alami kerugian sebesar Rp 2 juta rupiah. Aksi penipuan tersebut terekam jelas CCTV toko, kini kasusnya dalam penyelidikan Pihak Polsek Srengat bersama Satreskrim Polres Blitar Kota

Aksi penipuan yang terjadi pada Sabtu (23/8) pagi itu dibenarkan Kapolsek Srengat Kompol Randhy Irawan SH melalui Kasi Humas Polres Blitar Kota Iptu Samsul Anwar.

Baca juga: Polres Blitar Kota Obrak-abrik Tempat Judi Sabung Ayam

Iptu Samsul menjelaskan, pelaku terekam dalam CCTV Toko Sumber Roso, sejak kedatangannya dengan kendarai motor berhenti depan toko langsung menghampiri karyawati yang bernama Sulistya (21) yang sedang menjaga toko, terekam jelas suara pelaku dan karyawati toko Sumber Roso saat berbincang.

Dari rekaman CCTV pelaku menggunakan masker, serta mengendarai sepeda motor jenis Satria pakai helm tertutup warna merah, kaos lorek biru putih hitam, bercelana  jeans pendek.

Baca juga: Satsamapta Polres Blitar Kota Sterilisasi Gereja, Antisipasi Keamanan Jelang Perayaan Natal

Dari rekaman CCTV toko, pelaku minta uang untuk pembuatan rak toko, sambil pura pura menelpon pemilik toko, untuk meminta uang untuk berbelanja bahan rak toko yang dipesan.

“Karyawati tidak menaruh curiga tanpa melakukan kroscek, langsung korban (Sulistya) memberikan uang 2 juta rupiah sesuai permintaan pelaku,” ungkap Iptu Anwar.

Baca juga: Honorer Pemkot Blitar Curi Emas Karena Terdesak Kebutuhan

Selanjutnya setelah memberi uang kepada pelaku, langsung pelaku pergi dari toko, Sulistya menelpon pemilik toko, atas pesanan pembuatan rak toko dan telah membayar lunas. Sementara itu, pemilik toko mengaku tidak memesan rak toko kepada siapapun apalagi meminta uang ke toko.

"Sadar menjadi korban penipuan, Sulistya bersama pemilik toko langsung melaporkan kejadian ini ke Polsek Srengat, selanjutnya Polsek Srengat langsung mendatangi lokasi dan mengamankan video CCTV, yang berisi aksi pelaku di dalam toko, juga melakukan olah TKP, mengamankan sejumlah barang bukti dan pengejaran terhadap pelaku,” pungkas Samsul. Les

Editor : Moch Ilham

Ekonomi dan Bisnis
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru