SFP ke-13 Digelar Secara Live Streaming

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Koleksi baju yg ditampilkan para model
Koleksi baju yg ditampilkan para model

i

SURABAYAPAGI.com, Surabaya - Event fashion yang dibuat 13 tahun lalu yakni Surabaya Fashion Parade (SFP) bertujuan memberi wadah dan apresiasi bagi penggiat fashion mulai desainer, pengajar, pengrajin, model, maupun siswa sekolah fashion untuk menampilkan karya dan bakat mereka.

SFP ke-13 Digelar Secara Live Streaming

Kini SFP tidak hanya menjadi event lokal, tetapi juga internasional dan telah menjadi agenda tahunan dalam HUT Surabaya oleh pemkot. Sejak 2017 SFP bekerjasama dengan Indonesian Fashion Chamber (IFC) menciptakan event fashion. Di tahun ke 13 ini, tema yang diangkat SFP adalah Viable, diambil dari bahasa Inggris dengan makna mampu bertahan hidup dalam kondisi tertentu. Menitikberatkan konsep sustainability, industri fashion saat ini mengalami perubahan.

Founder SFP, Dian Apriliana Dewi mengatakan, tahun ini penuh tantangan karena adanya pandemi Covid-19, namun pihaknya berkomitmen tetap menggelar SFP meskipun konsepnya berbeda dan penerapan new normal yang terstandarisasi.

"Event yang mestinya digelar 16-19 April, mundur ke 2-4 Oktober 2020 dan berubah menjadi virtual fashion parade pertama di Surabaya melalui live streaming Youtube channel Surabaya Fashion Parade. Perubahan konsep ini jadi tantangan tersendiri bagi tim SFP dan kami percaya event tahun ini membawa pengalaman baru bagi industri fashion Surabaya," ujarnya.

Desainer IFC dan Ketua SFP 2020, Alben Ayub Andal mengatakan, dengan fashion show virtual sebenarnya tetap membutuhkan audience seperti saat offline. Konsep virtual ini nantinya semua desainer diminta mengirimkan karyanya untuk di syuting oleh tim IFC agar hasilnya lebih baik daripada mengirimkan rekaman video masing-masing. Ada tiga tema yang akan dibawakan dalam virtual nanti.

"Jadi fashion show ini nanti akan kita kemas seperti film. Dengan karakter masing-masing desainer jadi lebih mudah menyuguhkan kreasinya. Setiap satu baju yang ditampilkan di film waktunya sekitar 10 detik, jadi akan benar-benar diekspose detail dari baju tersebut," kata Alben.

Fashion Show tak lepas dari kosmetik untuk tata riasnya. Dan IFC 2020 kali ini menggandeng salah satu merek kosmetik terkenal di Indonesia yakni Viva. Terkait hal tersebut, Direktur Viva Cosmetics, Yusuf Wiharto menyebutkan, tahun ini sulit karena pendemi Corona, namun pihaknya mengapresiasi Pakuwon karena tetap menggelar SFP. Sesuai komitmen Viva Cosmetics untuk selalu mensupport industri kreatif seperti desainer, fashion model, dan lainnya.

"Jadi komitmen kita terus mendukung industri kreatif dalam kondisi apapun terutama tahun ini yang tidak menentu maka fashion show digelar secara virtual," jelasnya.

Dian menambahkan dalam acara virtual nanti audience tidak akan bosan hanya menonton fashion show saja, tetapi akan ada jeda waktu untuk bertanya atau ngobrol dengan desainer. "Biasanya kalau fashion show offline, para desainer tidak ada kesempatan buat di interview, nah kali ini beda. Mereka bisa menjelaskan tentang koleksinya, juga ada behind the scene dari para desainer, model, ataupun dari para sponsor yang ikut ambil bagian dalam SFP Virtual 2020 ini," tutupnya.indra

Tag :

Berita Terbaru

Eggi Sudjana Ajak Damai Jokowi, Roy Suryo Tidak

Eggi Sudjana Ajak Damai Jokowi, Roy Suryo Tidak

Selasa, 13 Jan 2026 19:41 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:41 WIB

Keduanya Berasal dari 8 Tersangka Kasus yang Dilaporkan oleh Jokowi       SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Delapan aktivis yang mempersoalkan keaslian ijasah Jo…

Prabowo Sentil Penganalisis Kabinet Pecah, PKB, Golkar dan Demokrat Bereaksi

Prabowo Sentil Penganalisis Kabinet Pecah, PKB, Golkar dan Demokrat Bereaksi

Selasa, 13 Jan 2026 19:38 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto,  menyentil orang yang bicara di media sosial menganalisis terjadi perpecahan di lingkungannya. Prabowo …

Dua Cewek Bikin Terperangah Pengunjung Sidang Dugaan Korupsi Nadiem

Dua Cewek Bikin Terperangah Pengunjung Sidang Dugaan Korupsi Nadiem

Selasa, 13 Jan 2026 19:36 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Cepy Lukman Rusdiana, Mantan Plt Kasubdit Fasilitasi Sarana, Prasarana dan Tata Kelola Direktorat Sekolah Menengah Pertama pada…

Usut Dugaan Korupsi Haji, KPK Diminta Legislator Transparan

Usut Dugaan Korupsi Haji, KPK Diminta Legislator Transparan

Selasa, 13 Jan 2026 19:34 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:34 WIB

Pansus Angket Haji DPR Temukan Sembilan Masalah Penyelenggaraan Haji 2024       SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR RI Maman Imanulhaq me…

Komisi A DPRD Surabaya Minta Apartemen Bale Hinggil Kembalikan Hak Dasar Warga

Komisi A DPRD Surabaya Minta Apartemen Bale Hinggil Kembalikan Hak Dasar Warga

Selasa, 13 Jan 2026 19:32 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:32 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Tindak lanjut dari aduan Paguyuban Warga Apartemen Bale Hinggil, Komisi A DPRD Kota Surabaya menggelar rapat , Selasa (13/1).…

Legislator Anggap Transportasi Pesawat Domestik Prihatinkan

Legislator Anggap Transportasi Pesawat Domestik Prihatinkan

Selasa, 13 Jan 2026 19:26 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:26 WIB

Tiket Jakarta - Aceh Termurah Rp 2,2 juta, Tiket Jakarta - KL Termurah Rp 789 Ribu     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Syaiful H…