Pengendara Motor Tewas Tertabrak Motor Box

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Petugas mengevakuasi korban kecelakaan di lokasi kejadian. SP/Mahbub Fikri
Petugas mengevakuasi korban kecelakaan di lokasi kejadian. SP/Mahbub Fikri

i

 

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Peristiwa kecelakaan maut menimpa pengendara motor dengan mobil box di Jalan Gresik (PPI) depan Warung No 17 Surabaya, Senin (8/2/2021) pagi.

Kendaraan yang terlibat yakni mobil box bernopol L 8123 XT dengan Sepeda Motor Nopol L 3386 UC dan T. Head No. Pol L 8103 AJ.

Kasatlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak AKP Sigit Indra Puji Santoso mengatakan, kejadiannya bermula ketika mobil box L-8123-XT diketahui sopir bernama Andik Setiwan yang sedang parkir di Jalan Gresik depan Warung No.17 Surabaya, membuka pintu mobil sebelah kanan, lantas langsung ditabrak pengendara motor dari arah belakang.

“Jadi knorologinya, setelah mobil parkir, kemudian membuka pintu sebelah kanan, dari arah yang bersamaan dari timur ke barat ada sepeda motor Nopol L-3386-UC yang dikemudikan saudara Moch Risky Bastian dan berpenumpang saudari Anik Asma’iyah menggunakan helm SNI, karena jarak yang terlalu dekat sehingga menabrak pintu mobil Box tersebut,” kata AKP Sigit, Kasatlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak.

Karena kejadian tersebut korban terjatuh ke sebelah kanan, serta bersamaan itu pula dari arah yang sama ada T. Head L-8103-AJ yang dikemudikan saudara Nurul Huda sedang berjalan, karena jarak yang terlalu dekat sehingga korban tertabrak roda kiri belakang.

“Akibat dari kejadian tersebut saudari Anik Asma’iyah mengalami luka pada bagian kepala dan meninggal dunia seketika di TKP,” terangnya.

Selanjutnya korban dibawa ke RSUD Dr. Soetomo untuk dilakukan penyidikan lebih lanjut. fm

 

Berita Terbaru

Eggi Sudjana Ajak Damai Jokowi, Roy Suryo Tidak

Eggi Sudjana Ajak Damai Jokowi, Roy Suryo Tidak

Selasa, 13 Jan 2026 19:41 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:41 WIB

Keduanya Berasal dari 8 Tersangka Kasus yang Dilaporkan oleh Jokowi       SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Delapan aktivis yang mempersoalkan keaslian ijasah Jo…

Prabowo Sentil Penganalisis Kabinet Pecah, PKB, Golkar dan Demokrat Bereaksi

Prabowo Sentil Penganalisis Kabinet Pecah, PKB, Golkar dan Demokrat Bereaksi

Selasa, 13 Jan 2026 19:38 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto,  menyentil orang yang bicara di media sosial menganalisis terjadi perpecahan di lingkungannya. Prabowo …

Dua Cewek Bikin Terperangah Pengunjung Sidang Dugaan Korupsi Nadiem

Dua Cewek Bikin Terperangah Pengunjung Sidang Dugaan Korupsi Nadiem

Selasa, 13 Jan 2026 19:36 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Cepy Lukman Rusdiana, Mantan Plt Kasubdit Fasilitasi Sarana, Prasarana dan Tata Kelola Direktorat Sekolah Menengah Pertama pada…

Usut Dugaan Korupsi Haji, KPK Diminta Legislator Transparan

Usut Dugaan Korupsi Haji, KPK Diminta Legislator Transparan

Selasa, 13 Jan 2026 19:34 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:34 WIB

Pansus Angket Haji DPR Temukan Sembilan Masalah Penyelenggaraan Haji 2024       SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR RI Maman Imanulhaq me…

Komisi A DPRD Surabaya Minta Apartemen Bale Hinggil Kembalikan Hak Dasar Warga

Komisi A DPRD Surabaya Minta Apartemen Bale Hinggil Kembalikan Hak Dasar Warga

Selasa, 13 Jan 2026 19:32 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:32 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Tindak lanjut dari aduan Paguyuban Warga Apartemen Bale Hinggil, Komisi A DPRD Kota Surabaya menggelar rapat , Selasa (13/1).…

Legislator Anggap Transportasi Pesawat Domestik Prihatinkan

Legislator Anggap Transportasi Pesawat Domestik Prihatinkan

Selasa, 13 Jan 2026 19:26 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:26 WIB

Tiket Jakarta - Aceh Termurah Rp 2,2 juta, Tiket Jakarta - KL Termurah Rp 789 Ribu     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Syaiful H…