Investasi di Kab Pasuruan Naik dari Berbagai Sektor

author surabayapagi.com

- Pewarta

Senin, 12 Sep 2022 16:18 WIB

Investasi di Kab Pasuruan Naik dari Berbagai Sektor

i

Kantor DPMPT kabupaten Pasuruan.

SURABAYAPAGI.COM, Pasuruan– Kegiatan ekonomi mulai menggeliat di Kabupaten Pasuruan. Indikatornya terlihat, antara lain, dari terbitnya beragam perizinan di berbagai sektor. Dari usaha retail, pariwisata, makanan dan minuman, hingga kesehatan.

Selama Januari hingga Agustus 2022, Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Pasuruan telah menerbitkan total 2.670 izin. Yang terbanyak adalah perizinan sektor kesehatan.

Baca Juga: Realisasi Investasi di Madiun per Triwulan Pertama 2024 Belum Capai Target

Plt Kepala DPMPTSP Kabupaten Pasuruan Bakti Jati Permana melalui Koordinator Pelayanan Terpadu Indriani mengaku gembira melihat aktivitas perekonomian mulai bergairah kembali. Sebab, selama pandemi Covid-19, semua sektor terdampak. Lesu.

”Alhamdulillah,” ungkap Indriani.

Dia menyebutkan, perizinan terbanyak yang diajukan adalah izin praktik kesehatan. Mereka adalah para tenaga kesehatan nondokter yang membuka praktik sendiri.  Misalnya, bidan.

Baca Juga: Sektor Properti Serap Investasi Rp 29,4 Triliun

”Kalau untuk praktik dokter, mereka izin ke dinas lain,” terangnya.

Selain sektor kesehatan, perdagangan eceran (retail), dan industri makanan minuman juga bergairah lagi. Banyak pengusaha mengajukan izin. Namun, untuk sektor wisata, tidak begitu banyak yang mengajukan izin baru.

Baca Juga: BKPM: Singapura Investor Terbesar Sejak 2019

Sebenarnya, kata Indriani, banyaknya pengajuan izin usaha juga merupakan dampak kemudahan pengajuan izin melalui sistem OSS (Online Single Submission). Dengan sistem OSS terbaru ini, para pengusaha dimanjakan. Mereka tidak perlu mengurus persyaratan dasar. Sudah bisa mendapatkan izin usaha.

”Jadi, para pemohon tidak direpotkan dengan persyaratan dasar dulu. Tetapi, persyaratan itu bisa dipenuhi sambil jalan,” terangnya. ris

Editor : Moch Ilham

BERITA TERBARU