Antusiasme Tinggi, Konser Westlife di Surabaya Tembus 8.000 Penonton

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Konser boy band Westlife di Jatim Expo Internasional Surabaya, Minggu (25/9/2022). SP: Ariandi.
Konser boy band Westlife di Jatim Expo Internasional Surabaya, Minggu (25/9/2022). SP: Ariandi.

i

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya – Boy band asal Irlandia Westlife obati kerinduan para fan di tanah air. Konser Westlife sukses digelar di Jatim Expo Internasional di Jalan Ahmad Yani Surabaya, Minggu (25/9/2022) setelah sebelumnya tertunda tampil di Surabaya pada 2020.

Promotor pertunjukan Westlife The Wild Dream Tour, Otello Asia dan Neutro Live, mengakui bila antusiasme penonton di Surabaya cukup tinggi. Acara tersebut tercatat berhasil menarik lebih dari 8.000 penonton.

"Kami mencatat ada lebih dari 8.000 penonton dan itu sesuai dengan target dan ekspektasi kami untuk penonton di Surabaya," kata promotor dari Neutro Live.

Sebagai sponsor utama, PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk atau Bank Jatim, memberikan dukungan yang besar, sehingga penjualan tiket berhasil sold out.

Para penonton yang didominasi kaum hawa ini mulai antri melakukan penukaran tiket untuk masuk sejak pukul 15.30 WIB hingga sekitar pukul 18.00 WIB. Mereka bahkan rela datang lebih awal demi mendapatkan tempat terdepan. Pihak panitia telah menyediakan 5 gate untuk pintu masuk ke lokasi. Konser Westlife itu sendiri dimulai pada 20.00 WIB.

Ruangan Jatim Expo langsung bergema saat boy band asal Irlandia mulai menyanyikan lagu-lagu romantis. Boy band yang digawangi Shane Filan, Kian Egan, Nicky Byrne, dan Mark Feehily, itu menyanyikan lagu-lagu hits-nya dulu yang diarrasamen ulang menjadi album The Wild Dream, seperti The Uptown Girls, My Love, Without Wings, If I Let You Go, dan lainnya.

Untuk mengamankan acara tersebut, pihak kepolisian telah menyiapkan 150 personel agar acara konser berjalan lancer.

"Sebanyak 150 personel yang dilibatkan di ring 1,2 dan tiga. Baik Pam Terbuka maupun pam tertutup," Kabagops Polrestabes Surabaya AKBP Toni.

Sebelum tampil di Surabaya, pada Sabtu (24/9/2022), Westlife lebih dulu tampil di Sentul, Bogor, Jawa Barat. Kemudian pada 3 Oktober 2022 mendatang, akan tampil di Prambanan, Jogjakarta. ari

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…