Manfaatkan Piala Dunia 2022, Sandiaga Promosi Wonderful Indonesia di Qatar

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno bersama Tim Wonderful Indonesia di Qatar, Arab Saudi pada Jumat (2/12/2022). Foto: Kemenpaekraf.
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno bersama Tim Wonderful Indonesia di Qatar, Arab Saudi pada Jumat (2/12/2022). Foto: Kemenpaekraf.

i

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mempromosikan wonderful Indonesia di tengah gelaran Piala Dunia 2022 di Qatar, Arab Saudi. Sandiaga mencari peluang dari gelaran Piala  Dunia termegah sepanjang sejarah tersebut untuk membangkitkan sektor parekraf Indonesia.

“Kami berharap Piala Dunia FIFA akan sukses dan membawa banyak peluang, serta potensi kolaborasi dan kerja sama antara kedua negara. Kita bisa ikut andil dalam menyiapkan produk-produk kreatif anak bangsa dan mempromosikannya kepada dunia,” kata Menparekraf saat kunjungan kerja ke Doha, Qatar, Sabtu (3/12/2022).

Promosi tersebut ditunjukkannya lewat branding bus yang terparkir tepat di depan Education City Stadium yang terletak di Ar-Rayyan, Qatar pada Jumat (2/12/2022). Menurut Sandiaga, penempatan sejumlah alat peraga promosi di sejumlah titik strategis di Qatar itu memang disengaja.

Penempatan itu antara lain lewat delapan bus double maupun single decker, serta digital display, seperti billboard dan LED.

"FIFA World Cup 2022 di Qatar ini menjadi pusat perhatian dunia dan kita ingin menggunakan kesempatan ini untuk mempromosikan pariwisata Indonesia," ujarnya.

Di sana, juga ditempatkan alat peraga promosi berisi informasi mengenai keindahan pariwisata dan ragam produk ekonomi kreatif Nusantara, termasuk lima Destinasi Super Prioritas (DSP) seperti Labuan Bajo, Danau Toba, Likupang, Mandalika, dan Borobudur.

"Ini akan memperkuat pengetahuan masyarakat, baik Qatar maupun penonton sepak bola dunia yang lagi berkumpul Qatar ini yang heboh banget, untuk lebih mengetahui destinasi-destinasi super prioritas," jelasnya.

Sandiaga optimistis strategi branding bus tersebut akan membangkitkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif Tanah Air. Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini juga optimistis strategi tersebut nantinya bisa membuka lapangan pekerjaan baru dan mendorong pemulihan ekonomi Indonesia.

"Oleh karena itu, saya sudah menyiapkan seluruh rantai pasok, dan saya akan terus berjuang agar pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif juga memanfaatkan momen dari penyelenggaraan, baik FIFA World Cup yang sekarang ada di Qatar dan tahun depan di Indonesia," tandasnya. jk

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…