Johnny G Plate, Jadi Menteri 3 Tahun, Hartanya Jadi Rp 191 Miliar

author surabayapagi.com

- Pewarta

Sabtu, 20 Mei 2023 15:40 WIB

Johnny G Plate, Jadi Menteri 3 Tahun, Hartanya Jadi Rp 191 Miliar

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Menkominfo Johnny G Plate, sejak ditahan Kejagung pada hari Rabu (17/5) keberadaanya menjadi sorotan publik. Selain karena kasus korupsi proyek BTS, dia juga kerap bepergian menggunakan mobil mewah Mercedes-Maybach yang tak tercatat di LHKPN .

Kasus LHKPN ini nyaris sama dengan LHKPN mantan pejabat Ditjen Pajak Kemenkeu Rafael Alun Trisambodo.
KPK membuka penyelidikan untuk mencari unsur pidana yang dilakukan mantan pejabat Ditjen Pajak Kemenkeu Rafael Alun Trisambodo. Alasannya, harta Rafael Alun tak sesuai dengan profilnya, yakni Rp 56,1 miliar.

Baca Juga: Mantan Menkominfo Korupsi Rp 15,5 Miliar, 10 Persennya untuk Keuskupan, Lalu Dihukum 15 Tahun



Mercedes-Maybach tak Masuk LHKPN
Koleksi kendaraan Johnny G Plate ada Mercedes-Maybach. Meski sering dipakai dinas, mobil mewah Mercedes-Maybach. tak tercatat di laporan KPK.
Padahal, Johnny G Plate beberapa kali terlihat menggunakan mobil 'sultan' Mercedes-Maybach. Dalam laporan harta kekayaannya ke KPK, hanya ada Alphard dan pick-up Mitsubishi Colt.

Johnny G Plate hanya mendaftarkan dua mobil dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) di situs Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Dua mobil yang didaftarkan Johnny di LHKPN atas perolehan 2021 itu adalah Toyota Alphard lansiran 2013 senilai Rp 320.000.000 dan Mitsubishi Colt Truck tahun 2013 senilai Rp 140.000.000. Keduanya dilaporkan merupakan hasil sendiri.

Mobil Mercedes-Maybach itu beberapa kali terlihat menggunakan pelat nomor RI 36 atau pelat berkode RFT.

Sedang mobil dinas untuk menteri-menteri Jokowi adalah Toyota Crown tipe 2.5 HV G-Executive. Kemudian mobil yang diduga milik Johnny lainnya adalah Toyota Fortuner.

Baca Juga: Mantan Menteri Plate, Dituntut 15 Tahun, Uang Pengganti Rp 17,8 Miliar

 

Mobil itu digeledah Kejaksaan Agung sebelum Johnny ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi BTS.
Sementara, Toyota Fortuner dengan pelat nomor B 1371 UJZ dan B 1120 UJZ terdaftar atas nama PT Satria Piranti Perkasa. Kalaupun Mercedes-Maybach dan Fortuner itu milik Johhny, namun tidak terdaftar di LHKPN.

Baca Juga: Dito Ariotedjo, akan Dipanggil Lagi oleh Kejagung

Merujuk Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Johnny G Plate menyampaikan LHKPN terakhir kali Maret 2022 untuk periode laporan tahun 2021. Jumlah harta kekayaan Johnny G Plate per 31 Desember 2021 mencapai Rp 191,24 miliar. Dibandingkan LHKPN tahun 2018, harta kekayaan Johnny G Plate naik hampir 50%.

Dalam waktu tiga tahun, Johnny G Plate yang merupakan politisi Partai Nasdem ini berhasil meningkatkan harta kekayaan dari Rp 126 miliar menjadi Rp 191 miliar.
Johnny memiliki total harta Rp 191.236.409.092.

Ini berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) 2021 yang dilaporkan 16 Maret 2022. Harta kekayaan itu sebagian besar berasal dari tanah dan bangunan. (erc/jk/rmc)

Editor : Raditya Mohammer Khadaffi

BERITA TERBARU