Harga Telur Ayam Ras di Sumenep Melonjak

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Foto ilustrasi. Foto: Kementan.
Foto ilustrasi. Foto: Kementan.

i

SURABAYAPAGI.COM, Sumenep – Harga komoditi telur ayam ras di pasar tradisional Sumenep mengalami kenaikan pada pekan ini. Saat ini, harga telur ayam ras berada di kisaran angka Rp32-33 ribu per kilogram (kg) usai,pekan lalu masih bertahan di Rp30 ribu per kg

Kepala Bidang Perdagangan, Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Perindustrian dan Perdagangan Sumenep, Noer Lisal Anbiyah menerangkan, melambungnya harga telur ayam ras itu dipicu kenaikan harga pakan ayam.

“Informasi dari para peternak, harga pakan ayam sekarang ini, baik jagung maupun konsentrat, semuanya naik. Makanya berpengaruh ke harga jual telur, ikut naik,” kata Noer Lisal Anbiyah, Senin (22/05/2023).

Kendati demikian, harga telur ayam kampung tidak mengalami kenaikan. Harga telur ayam kampung masih stabil di angka Rp48 ribu per kg.

Selain itu, kenaikan harga juga terjadi pada komoditas cabai. Harga cabai merah besar pada pekan lalu Rp30 ribu per kg, pekan ini naik menjadi Rp35 ribu per kg. Sedangkan cabai rawit juga ikut meroket dari Rp35 ribu menjadi Rp38 ribu per kg.

“Harga cabai memang cenderung fluktuatif. Saat musim bagus, panen berhasil, harga cabai murah. Tapi ketika stok menipis karene belum masuk masa panen seperti sekarang ini, harga akan naik,” jelasnya.

Sementara untuk harga komoditi daging relatif stabil. Secara rinci, harga daging sapi tetap stabil Rp120 ribu per kg, daging ayam broiler Rp38 ribu per kg, dan daging ayam kampung Rp90 ribu per kg.

Kemudian, harga minyak goreng kemasan 2 liter tetap Rp40 ribu dan minyak goreng curah Rp16 ribu per kg.

“Harga gula pasir juga stabil Rp13.500 per kg,” ucapnya.

Noer Lisal Anbiyah  menegaskan bahwa Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Perindustrian dan Perdagangan Sumenep melakukan pemantauan harga sembako secara rutin di Pasar Anom baru sebagai pasar induk, dan Pasar Bangkal sebagai pembanding. smn

Berita Terbaru

Mitigasi Bencana Banjir, Pemkab Situbondo Gercep Kampanyekan Bersih Sampah ke Sekolah

Mitigasi Bencana Banjir, Pemkab Situbondo Gercep Kampanyekan Bersih Sampah ke Sekolah

Selasa, 13 Jan 2026 10:57 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:57 WIB

SURABAYAPAGI.com, Situbondo - Sebagai upaya mitigasi bencana banjir, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo, bergerak cepat (Gercep) mengampanyekan bersih…

Diterjang Angin Puting Beliung, Puluhan Atap Rumah Warga di Tulungagung Rusak

Diterjang Angin Puting Beliung, Puluhan Atap Rumah Warga di Tulungagung Rusak

Selasa, 13 Jan 2026 10:38 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:38 WIB

SURABAYAPAGI.com, Tulungagung - Diterjang angin puting beliung pada Senin (12/01/2026) kemarin, sebanyak 41 rumah warga di Kabupaten Tulungagung, dilaporkan…

Pemkab Probolinggo Komitmen Tekan Angka Stunting Lewat Gerakan ‘Jiwitan Si Manis’

Pemkab Probolinggo Komitmen Tekan Angka Stunting Lewat Gerakan ‘Jiwitan Si Manis’

Selasa, 13 Jan 2026 10:30 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:30 WIB

SURABAYAPAGI.com, Probolinggo - Dalam rangka menekan angka stunting, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo membentuk kolaborasi antara pemerintah…

Dishub Kota Malang Targetkan Rp15 Miliar Retribusi Parkir TJU Tahun 2026

Dishub Kota Malang Targetkan Rp15 Miliar Retribusi Parkir TJU Tahun 2026

Selasa, 13 Jan 2026 10:21 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:21 WIB

SURABAYAPAGI.com, Malang - Pemerintah Kota (Pemkot) Malang melalui Dinas Perhubungan (Dishub) setempat menargetkan pendapatan dari Retribusi Parkir Tepi Jalan…

Pemkab Ponorogo Catat Alokasi DD Merosot 60 Persen Jadi Rp89,48 Miliar

Pemkab Ponorogo Catat Alokasi DD Merosot 60 Persen Jadi Rp89,48 Miliar

Selasa, 13 Jan 2026 10:01 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 10:01 WIB

SURABAYAPAGI.com, Ponorogo - Menindaklanjuti putusan ari pemerintah pusat melalui kebijakan fiskal Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Pemerintah Kabupaten…

Antisipasi Potensi Luapan Banjir, Pemkab Situbondo Masifkan Normalisasi Sungai

Antisipasi Potensi Luapan Banjir, Pemkab Situbondo Masifkan Normalisasi Sungai

Selasa, 13 Jan 2026 09:51 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 09:51 WIB

SURABAYAPAGI.com, Situbondo - Dalam rangka mengantisipasi banjir luapan sungai khususnya di wilayah yang kerap menjadi potensi langganan banjir di Situbondo,…