Jumlah Kunjungan Wisata di Sumenep Melonjak 300 Persen

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Parade Musik Tong - tong di Kabupaten Sumenep. Foto: Pemkab Sumenep.
Parade Musik Tong - tong di Kabupaten Sumenep. Foto: Pemkab Sumenep.

i

SURABAYAPAGI.COM, Sumenep - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep terus berupaya memajukan sektor wisata di wilayahnya hingga mampu meraih prestasi di bidang pariwisata pada tahun 2022.

Hal itu kemudian berdampak pada jumlah wisatawan yang mengalami kenaikan hingga 300 persen.  Kenaikan tiga kali lipat itu menjadi bukti keberhasilan Bupati Sumenep Achmad Fauzi memajukan sektor wisata di wilayahnya. 

Berdasarkan data dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sumenep, jumlah kunjungan wisata hingga Desember 2022 mencapai 1,05 juta orang. Jumlah tersebut naik 809 ribu dari tahun 2021 yang hanya 248 ribu wisatawan.

“Dari data yang dihimpun, sampai akhir 2022 kunjungan wisatawan terpesona dengan keindahan alam dan keunikan budayanya. Para wisatawan memang sangat menikmati panorama alam dan uniknya budaya lokal Sumenep," kata Fauzi di Kabupaten Sumenep, Sabtu (24/6/2023).

Fauzi mengaku bersyukur dengan peningkatan kunjungan wisatawan lantaran berdampak signifikan terhadap perekonomian di Sumenep. Pasalnya, kunjungan wisatawan menghidupkan sektor usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) serta membuka lapangan kerja baru bagi masyarakat di pedesaan.

"Para wisatawan memberikan keberkahan tersendiri bagi masyarakat Sumenep. UMKM kami tumbuh dan pengangguran terbuka kami penurunannya paling baik di Jatim,” ungkapnya.

Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa pihaknya menargetkan dua juta kunjungan wisatawan pada tahun ini. Guna merealisasikannya, Pemkab Sumenep telah menyiapkan serangkaian kegiatan yang tergabung dalam kalender event Sumenep 2023.

Menurutnya, ada beberapa destinasi unggulan di Sumenep yang menjadi favorit wisatawan. Di antaranya yakni Pantai Sembilan, Pulau Gili Labak, Pantai E- Kasogi, Wisata Mangrove Kedatim, Wisata Keris, Bukit Tawaf, dan Pulau Giliyang

“Daerah yang menjadi favorit wisatawan itu dikelola oleh masyarakat dan menjadi salah satu penyumbang pendapatan daerah,” ujarnya. 

Orang nomor satu di Kabupaten Sumenep itu membidik wisatawan mancanegara untuk berkunjung ke kota keris itu. Adapun salah satu upaya yang dilakukan yakni dengan gencar melakukan promosi menarik minat wisatawan lokal dan mancanegara. smn

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…