Tiga Komandan Pimpin Patroli Skala Besar Kamtibmas di Wilayah se Blitar Raya

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Kapolres Blitar Kota AKBP Danang beri keterangan pada wartawan. SP/Lestariono
Kapolres Blitar Kota AKBP Danang beri keterangan pada wartawan. SP/Lestariono

i

Sekaligus Antisipasi Keamanan Jelang Pemilu 2024

 

 

 

SURABAYAPAGI.COM, Blitar - Kegiatan Patroli berskala besar Kamtibmas untuk keamanan di Blitar Raya dipimpin langsung tiga serangkai pengendali keamanan, yakni  Kapolres Blitar Kota AKBP Danang Prasetyo PS.SH S.IK. Komandan Kodim 0808 Blitar Letkol Inf Sapto Dwi Priyono SE dan Komandan Batalyon 511 Let Kol Inf Dedyk Widodo S.Sos, pada Sabtu (18/11) malam dengan kendarai motor roda dua. 

Menurut keterangan AKBP Danang pada wartawan, kali ini patroli kamtibmas skala besar terjunkan sekitar 65 personilnya selain dari anggota Kodim 0808 dan anggota Yonif 511, juga dari regu Satpol PP Pemkot Blitar.

"Malam ini kita terjunkan puluhan personel gabungan dari Kodim 0808 Blitar, dari anggota Yonif 51, Satpol PP kota Blitar, selain dari regu Sat Samapta, dan Satlantas sekitar 62 personil, patroli berskala besar ini menyisir tempat tempat rawan gangguan Kamtibmas, sekaligus kita ciptakan situasi Kamtibmas aman dan kondusif, termasuk jelang kampanye dan Pemilu 2024, dan benar kita terjun langsung melakukan operasi skala besar ini demi keamanan wilayah dan memberikan rasa aman, nyaman pada masyarakat," kata AKBP Danang berdampingan dengan Dandim 0808, Danyon 511, pada wartawan semalam.

Selain itu orang pertama di Polres Blitar Kota ini memerintahkan anggotanya untuk melakukan edukasi tak ketinggalan untuk antisipasi gejolak di tengah masyarakat yang sewaktu waktu terjadi, yang dapat mengganggu keamanan dan kenyamanan.

Patroli menyisir pada 10 titik sasaran di jalan raya yang ditengarai titik kerawanan, seperti kerumunan massa di hari akhir pekan, bahkan balap liar, termasuk para kelompok peserta miras.

"Setelah kita start dari Mako Polres Blitar Kota, seluruh team bergerak pada titik titik kerawanan antisipasi tindak kejahatan guna ciptakan Kamtibmas yang damai, aman dan nyaman," kata AKBP Danang pada wartawan malam itu.

Dari kegiatan patroli itu, team gabungan patroli skala besar berhasil mengamankan ada sekitar 25 ranmor saat balap liar di jalan Pengkol, juga mengamankan puluhan motor tanpa perlengkapan standart, tanpa plat nomor polisi, boncengan 3, juga motor  berknalpot brong, puluhan pelanggar itu digiring ke Mapolros Blitar Kota, selain diberi pengarahan, juga dikenakan tindakan tilang, dan mengambil motor harus di lengkapi sesuai standar kendaraanya.

 

Seluruh ranmor yang diamankan dinaikan dua buah truk dan mobil mobil sat Samapta diusung ke Polres Blitar Kota, Operasi skala besar ini berakhir Minggu dini hari (19/11) sekitar pukul 02.30. Les

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…