Gerindra akan Sujud Syukur di Senayan, Sekjen PDIP Sindir

author Erick Kresnadi Koresponden Jakarta

- Pewarta

Rabu, 14 Feb 2024 14:08 WIB

Gerindra akan Sujud Syukur di Senayan, Sekjen PDIP Sindir

SURABAYAPAGI.com, Jakarta - Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto menilai Gerindra sudah menyiapkan acara sujud syukur bersama, meski pemungutan suara Pemilu 2024 masih berlangsung.

Hasto sindir karena dinilai tidak tepat. Ia mengungkit beberapa kasus intimidasi pemilu yang diterima pendukung capres-cawapres no urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.

Baca Juga: Ganjar-Mahfud Md, tak Hadiri Penetapan Prabowo-Gibran, Presiden dan Wapres Terpilih

"Kalau memperhatikan suatu tahapan yang baik sebenarnya rakyat lah yang menentukan. Rakyat lah yang seharusnya bersujud syukur ketika mereka mampu menghadapi berbagai intimidasi yang terjadi secara masif," kata Hasto usai mendampingi Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mencoblos di Kebagusan, Jakarta Selatan, Rabu (14/2).

Tanggapi Ajakan Sekjen Gerindra
Hasto menanggapi Sekjen Partai Gerindra yang mengajak para pendukung Prabowo-Gibran sujud syukur bila menang satu putaran versi quick count.

Baca Juga: Tudingan Politisasi Bansos tak Terbukti, Jokowi Senang

Tim Prabowo, sudah mempersiapkan acara menyambut kemenangan hingga sujud syukur di Istora Senayan, Jakarta.

"Prabowo menang satu putaran, kita harus sujud syukur. Karena itu adalah cara yang dianjuran oleh Nabi Muhammad kepada kita jika Allah Qobulkan hajat kita, niat kita demi kebaikan, kita maka kita diminta untuk sujud syukur sebagai tanda syukur kepada Allah atas anugerah yang kita harapkan itu dikabulkan oleh Allah," kata Muzani, dalam keterangan tertulis, Jumat (9/2).

Baca Juga: Anies Akui Prabowo, Keluarga Intelektual Terpandang

Sekretaris TKN Nusron Wahid mengatakan Prabowo-Gibran akan turut hadir ke sana kala hitungan quick count sudah mendekati angka 80-90 persen. Ia menuturkan acara nobar ini digelar sekaligus menyambut kemenangan Prabowo-Gibran dalam putaran pertama pemilu. erc/jk/rmc

Editor : Redaksi

BERITA TERBARU