Gegera Hindari Kijang Innova yang Ngantuk, Bus Harapan Jaya Terperosok ke Sawah, 12 Orang Luka

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news
Bus PO Harapan Jaya terperosok ke sawah usai menghindari tabrakan dengan minibus di Jalan Raya Kelurahan Semampir, Kota Kediri, Jawa Timur, Kamis (07/03/2024). M. Agus Fauzul Hakim/ Kompas.com
Bus PO Harapan Jaya terperosok ke sawah usai menghindari tabrakan dengan minibus di Jalan Raya Kelurahan Semampir, Kota Kediri, Jawa Timur, Kamis (07/03/2024). M. Agus Fauzul Hakim/ Kompas.com

i

SURABAYAPAGI.com, Kediri - Kecelakaan adu banteng antara bus dan mobil kembali terjadi. Kali ini Bus Harapan Jaya menabrak mobil Toyota Kijang Innova di sekitar Jembatan Semampir Kota Kediri, Kamis (07/03/2024), sekitar pukul 02.15 WIB.

Kecelakaan tersebut awalnya terjadi saat Bus Harapan Jaya Nopol AG 7411 US melaju dari timur ke barat. Sementara, Kijang Innova Nopol AG 1785 MX melaju dari barat ke timur. Tabrakan tak bisa terhindarkan karena jarak terlalu dekat. 

“Diduga akibat sopir Kijang Innova mengantuk hingga ia mengambil jalur terlalu kanan, ” jelas Kasat Lantas Polres Kediri Kota, AKP Andhini Puspa Nugraha, Kamis (07/03/2024).

Kerasnya tabrakan membuat kondisi Kijang Innova warna hitam rusak berat. Sementara Bus Harapan Jaya nyungsep ke sawah dengan kedalaman sekitar 6 meter. 

Akibat kecelakaan ini, 12 orang mengalami luka, 10 penumpang bus dan 2 penumpang Kijang Innova.

“Luka-luka semua. Tidak ada korban jiwa,” ujarnya.

Sebagai informasi, diketahui pengemudi mobil Kijang Innova, Miftachul Rohman (32), warga Dusun Sumberjo RT 02 RW 02 Kecamatan Sanan Kulon, Blitar, mengalami luka berat.

Sedangkan pengemudi Bus Harapan Jaya, Puji Ashari (51), warga Desa Serut, Kecamatan Boyolangu, Kabupaten Kediri, mengalami luka ringan.

Lebih lanjut, saat ini pihaknya masih berupaya mengevakuasi bus Harapan Jaya yang menarik perhatian pengguna jalan hingga mengakibatkan kemacetan di sekitar lokasi. 

"Akibat kejadian ini arus lalu lintas di Jembatan Semampir juga sempat tersendat," tandasnya.

Namun, upaya mengevakuasi bus Harapan Jaya ini masih menunggu derek dan diperkirakan baru bisa dilakukan siang hingga sore hari. kdr-01/dsy

Berita Terbaru

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

PDIP Bergeser dari Isu Politik ke Lingkungan

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:51 WIB

Dalam Rakernas Ke-53, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri Undang Rocky Gerung             SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Dalam peringatan HUT PDI Perju…

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

KPK Ungkap Transaksi Rugikan Negara Rp 75 Miliar oleh Kepala KPP Madya Jakarta Utara

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:46 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Akhirnya KPK tetapkan lima tersangka terkait operasi tangkap tangan pejabat pajak di Jakarta Utara (Jakut). Salah satu tersangka…

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Pidato Eks Menag Ajak Perangi Korupsi Viral di Medsos

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:44 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Beberapa hari ini sebuah video beredar luas di media sosial. Video yang memperlihatkan eks Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, saat…

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Tommy Soeharto, Bakal Punya Menantu DJ

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:41 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Tata Cahyani mencuri perhatian di prosesi siraman putranya bersama Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, Jumat lalu. Ia mengenakan…

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Ayatollah Khamenei Digoyang Demo, Putra Shah Iran Provokasi

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Teheran - Sudah dua minggu ini ada demo besar-besaran yang melanda negara Iran. Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump mengatakan AS siap…

Yakobus 4:7

Yakobus 4:7

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

Minggu, 11 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - "Tunduklah kepada Allah. Lawanlah Iblis, maka ia akan lari dari padamu". Karena itu, pendeta saya mengajak tunduklah kepada…