Kinerja Bank di Tanah Air Moncer

author surabayapagi.com

share news
share news

URL berhasil dicopy

share news

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo menyebut kinerja sektor perbankan di Tanah Air tetap moncer meski menghadapi sederet tantangan. Bahkan, kinerjanya lebih baik dibandingkan bank-bank di negara-negara Asia Tenggara (Asean) lain.

Menurut eks Direktur Utama PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) ini, dilihat dari sisi kinerja intermediasi, sektor perbankan di Indonesia menunjukkan kinerja positif, setidaknya hingga Maret 2024.

"Sektor perbankan mampu mempertahankan pertumbuhan yang stabil," kata Tiko, sapaan akrabnya dalam acara DBS Asian Insights Conference 2024 pada Selasa (21/5/2024).

Kinerja kredit perbankan tumbuh 12,4% secara tahunan (year on year/yoy) pada Maret 2024. Penyaluran kredit bank juga ditopang oleh kemampuan likuiditas yang memadai.

Tercatat, dana pihak ketiga (DPK) perbankan tumbuh 7,44% yoy pada Maret 2024. Rasio alat likuid/non-core deposit (AL/NCD) dan alat likuid/dana pihak ketiga (AL/DPK) masing-masing 121,05�n 27,18% atau jauh di atas threshold masing-masing sebesar 50�n 10%.

"Jadi, kinerja sektor perbankan Indonesia relatif lebih baik dibandingkan kebanyakan negara-negara ASEAN dan terlindungi dengan baik dari volatilitas global," ujar Tiko, yang juga merupakan Ketua Umum Perhimpunan Bank Nasional (Perbanas).

Kinerja kredit serta DPK Indonesia memang lebih baik, apabila melirik kinerja di sejumlah negara di Asia Tenggara lainnya. Berdasarkan data CEIC, kredit di Singapura tumbuh 0,38% per Maret 2024. Sementara, di Malaysia, kredit naik 6,01%. Kredit di Filipina tumbuh 9,22�n di Thailand bahkan turun 2,14%. Lalu, DPK di Singapura, Malaysia, Filipina, hingga Thailand masing-masing tumbuh 3,8%, 5%, 7,1%, dan 1,3%.

Tidak hanya kredit dan DPK, sebelumnya Otoritas Jasa Keuangan (OJK) juga melaporkan kinerja kecukupan modal perbankan di Indonesia pada level yang tinggi, bahkan lebih tinggi dibandingkan negara-negara sekawasan.

Berdasarkan data OJK, rasio kecukupan modal (capital adequacy ratio/CAR) perbankan Indonesia berada di level 26% per Maret 2024, naik dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya di level 24,69%.

"Bahkan sektor perbankan mencatat CAR di atas negara-negara kawasan," kata Ketua Dewan Komisioner OJK Mahendra Siregar dalam acara Pertemuan Tahunan Industri Jasa Keuangan (PTIJK) pada Februari lalu (20/2/2024).

Menurutnya, pencapaian tersebut didukung oleh sinergi kuat antar pemangku kepentingan, mulai dari pelaku industri, OJK, hingga lembaga lain yang tergabung dalam Komite Stabilitas Sistem keuangan (KSSK). 

Tag :

Berita Terbaru

Eggi Sudjana Ajak Damai Jokowi, Roy Suryo Tidak

Eggi Sudjana Ajak Damai Jokowi, Roy Suryo Tidak

Selasa, 13 Jan 2026 19:41 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:41 WIB

Keduanya Berasal dari 8 Tersangka Kasus yang Dilaporkan oleh Jokowi       SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Delapan aktivis yang mempersoalkan keaslian ijasah Jo…

Prabowo Sentil Penganalisis Kabinet Pecah, PKB, Golkar dan Demokrat Bereaksi

Prabowo Sentil Penganalisis Kabinet Pecah, PKB, Golkar dan Demokrat Bereaksi

Selasa, 13 Jan 2026 19:38 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:38 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto,  menyentil orang yang bicara di media sosial menganalisis terjadi perpecahan di lingkungannya. Prabowo …

Dua Cewek Bikin Terperangah Pengunjung Sidang Dugaan Korupsi Nadiem

Dua Cewek Bikin Terperangah Pengunjung Sidang Dugaan Korupsi Nadiem

Selasa, 13 Jan 2026 19:36 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:36 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Cepy Lukman Rusdiana, Mantan Plt Kasubdit Fasilitasi Sarana, Prasarana dan Tata Kelola Direktorat Sekolah Menengah Pertama pada…

Usut Dugaan Korupsi Haji, KPK Diminta Legislator Transparan

Usut Dugaan Korupsi Haji, KPK Diminta Legislator Transparan

Selasa, 13 Jan 2026 19:34 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:34 WIB

Pansus Angket Haji DPR Temukan Sembilan Masalah Penyelenggaraan Haji 2024       SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR RI Maman Imanulhaq me…

Komisi A DPRD Surabaya Minta Apartemen Bale Hinggil Kembalikan Hak Dasar Warga

Komisi A DPRD Surabaya Minta Apartemen Bale Hinggil Kembalikan Hak Dasar Warga

Selasa, 13 Jan 2026 19:32 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:32 WIB

SURABAYAPAGI.COM, Surabaya - Tindak lanjut dari aduan Paguyuban Warga Apartemen Bale Hinggil, Komisi A DPRD Kota Surabaya menggelar rapat , Selasa (13/1).…

Legislator Anggap Transportasi Pesawat Domestik Prihatinkan

Legislator Anggap Transportasi Pesawat Domestik Prihatinkan

Selasa, 13 Jan 2026 19:26 WIB

Selasa, 13 Jan 2026 19:26 WIB

Tiket Jakarta - Aceh Termurah Rp 2,2 juta, Tiket Jakarta - KL Termurah Rp 789 Ribu     SURABAYAPAGI.COM, Jakarta - Wakil Ketua Komisi V DPR RI, Syaiful H…