Kontes Domba dan Kambing di Lamongan Pacu Potensi Sektor Peternakan

author surabayapagi.com

- Pewarta

Rabu, 03 Jul 2024 13:53 WIB

Kontes Domba dan Kambing di Lamongan Pacu Potensi Sektor Peternakan

i

Kontes kambing etawa di Lamongan. SP/ LMG

SURABAYAPAGI.com, Lamongan - Dalam rangka mewujudkan peternakan unggulan, Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi, memacu potensi sektor peternakan dengan menggelar kontes hewan ternak domba dan kambing pada 21 juli 2024 mendatang.

Yuhronur optimistis, dengan diberikannya wadah bagi para peternak, maka akan mematik semangat untuk menghasilkan hewan yang berkualitas dan unggul dengan kolaborasi bersama Himpunan Peternak Domba dan Kambing Indonesia (HPDKI) Cabang Lamongan.

Baca Juga: Antisipasi Musim Kemarau dan Kebakaran, Lamongan Siapkan 948 Relawan

“Ayo para peternak di wilayah Lamongan dan sekitarnya untuk hadir dan mengikuti kontes ternak kambing dan domba tanggal 21 Juli 2024, hari minggu pukul 08.00 WIB di Lapangan Sentra Ternak Desa Tunggul Kecamatan Paciran Kabupaten Lamongan, dengan total hadiah 36 juta dan Piala Bupati Cup,” ucap Yuhronur Efendi, Rabu (03/07/2024).

Baca Juga: Satpol PP Lamongan Razia 7 Anjal

Diketahui terdapat 12 kategori yang akan dilombakan, antara lain kategori domba jantan ekstrem, domba betina ekstrem, kambing jantan dan kambing betina dengan kelas A, B, C, D dan E (kelas berdasarkan usia).

Sementara itu, Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (Disnakeswan) Lamongan, Shofiah Nurhayati, mengatakan kontes hewan ternak kambing dan domba dalam rangka hari jadi Lamongan (HJL) ke 455 tersebut, akan menjadi ajang promosi potensi peternakan di wilayah Lamongan.

Baca Juga: 434 Mahasiswa Unair Belajar Bersama Kelompok (BBK) di Lamongan

“Supaya masyarakat luas mengetahui bahwa Lamongan memiliki potensi ternak kambing dan domba yang besar dengan ditetapkannya Desa Tunggul sebagai kawasan sentra ternak kambing dan domba di Kabupaten Lamongan, sehingga dapat berdampak pada peningkatan populasi ternak, nilai tambah produksi ternak, dan nilai tukar peternak juga meningkat,” ujarnya. lmg-01/dsy

Editor : Desy Ayu

BERITA TERBARU